Menu

Mode Gelap
Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus Habisi Istri dengan Keji, Didik Mengaku Dibakar Rasa Cemburu Polres Pasuruan Kota Bongkar Sindikat Sabu, Lima Orang Diamankan Sopir Meninggal Dunia saat Mengemudi, Bus Tabrak Pohon di Lumajang Teknologi Transformasi Digital Pertanahan, Tingkatkan Efisiensi Pelayanan dan Informasi Publik di Lumajang Pelaku Pembuhunan Wanita Muda di Banyuanyar Probolinggo Tertangkap, Ternyata Suami Korban

Nasional · 31 Okt 2018 05:38 WIB

Kementerian ESDM Bagikan 494 Konverter Elpiji untuk Nelayan Probolinggo


					Kementerian ESDM Bagikan 494 Konverter Elpiji untuk Nelayan  Probolinggo Perbesar

PROBOLINGGO-PANTURA.com, Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) membagikan sebanyak 494 paket konverter kit elpiji kepada para nelayan kecil di Kabupaten Probolinggo, Rabu (31/10/2018).

Acara yang digelar di Pantai Bahak Kecamatan Tongas itu dihadiri Dirjen ESDM, Direktur Pemasaran Retail Pertamina, DPR RI Komisi 7, Bupati Probolinggo beserta jajaran muspika. Pemberian konverter elpiji merupakan bagian dari pelaksanaan program konversi bahan bakar minyak (BBM) ke bahan bakar gas (BBG) untuk nelayan di seluruh Indonesia.

Paket diserahkan secara simbolis sebanyak 10 paket konverter oleh Dirjen Migas Kementrian ESDM Joko Siswanto, disaksikan Direktur Marketing Retail Masud Khamid , Wakil Ketua Komisi 7 DPR Ridwan Hisyam dan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari.

“Dengan pembagian paket perdana konverter kit BBM ke elpiji ini diharapkan bermanfaat untuk kapal nelayan kecil sebagai bahan bakar yang murah, nyaman, ramah lingkungan, dan aman dapat terwujud dengan baik,” ucap Joko.

Lanjutnya, konversi BBM ke BBG membantu nelayan menghemat biaya operasional penggunaan bahan bakar sampai 70 persen.

“Penghematan yang diperoleh bisa mencapai Rp 30-50 ribu per hari, bisa untuk uang saku anak nelayan,” ujarnya.

Selain itu, penggunaan elpiji juga memberikan energi bersih dengan mengurangi konsumsi BBM.

Paket perdana konversu BBM ke BBG terdiri atas beberapa komponen yaitu, mesin penggerak, konverter kit, dua tabung elpiji tiga kilogram, as panjang dan baling-baling, serta aksesoris pendukung lainnya seperti reducer, regulator, dan mixer.

Kriteria nelayan yang mendapatkan paket sesuai Perpres No 126 Tahun 2015 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Penetapan Harga LPG untuk Kapal Perikanan bagi Nelayan Kecil Antara lain, nelayan yang memiliki kapal ukuran di bawah lima gross tonnage (GT), berbahan bakar bensindan memiliki daya mesin di bawah 13 horse power (HP).

Nelayan di Kabupaten Probolinggo, pada 2017 lalu menerima 345 paket konverter elpiji. Pada 2018 bertambah 494 paket. Sementara jumlah nelayan sendiri sebanyak 11 ribu orang, yang 78% di antaranya tergolong nelayan kecil.

Bupati Probolinggo Tantriana Sari mengatakan, agar seluruh nelayan yang mendapat bantuan konverter elpiji untuk dijaga dan digunakan sebaik-sebaiknya. Pasalnya banyak nelayan yang sangat membutuhkan konverter elpiji tersebut.

“Dijaga dengan dan digunakan sebaik mungkin. Karena sangat bermanfaat bagi semua. Kami berterima kasih pada Kementerian ESDM, Pertamina dan seluruh jajaran atas bantuan ini,” kata Tantri.

Ia pun mewanti-wanti pada nelayan untuk tidak menjual bantuan tersebut. Sehingga efektivitas konverter elpiji benar-benar dirasakan. “Jangan dijual ya Pak, ini bantuan ,” ucapnya sambil diiyakan oleh para nelayan. (*)

 

Penulis: Rahmad Soleh

Editor: Ikhsan Mahmudi

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Teknologi Transformasi Digital Pertanahan, Tingkatkan Efisiensi Pelayanan dan Informasi Publik di Lumajang

17 April 2025 - 15:24 WIB

Efisiensi Anggaran Pemkab Lumajang: Penghematan Biaya Operasional Menuju Pembangunan Infrastruktur, Kesehatan dan Pembelian Motor untuk Kades

16 April 2025 - 16:45 WIB

Ini Alasan Pemkab Lumajang Pilih Motor Honda PCX untuk 198 Kepala Desa

16 April 2025 - 13:00 WIB

Bupati Lumajang dan Menteri PUPR Bahas Perbaikan Infrastruktur Pasca Bencana

16 April 2025 - 12:04 WIB

Pemkab Lumajang Habiskan Rp7,2 M untuk Belanja Motor Kades, Bupati Beberkan Alasannya

16 April 2025 - 04:33 WIB

Pemkab Lumajang Siapkan Rp6,7 M untuk Belanja Motor PCX bagi 198 Kades

15 April 2025 - 21:29 WIB

AKBP Oki Ahadian Bergeser jadi Wadirresnarkoba, Eks Penyidik KPK Pimpin Polres Probolinggo Kota

15 April 2025 - 13:15 WIB

Mafia Tanah Berkedok Perangkat Desa di Lumajang

15 April 2025 - 09:28 WIB

Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat, Bupati Jember Luncurkan Lima Pokja

15 April 2025 - 08:51 WIB

Trending di Pemerintahan