Menu

Mode Gelap
Yukh Daftar! KPU Kabupaten Pasuruan Buka Pendaftaran KPPS Pilkada 2024 Polres Lumajang Temukan 10 Kilogram Ganja Kering DPT Pilkada Kota Probolinggo Capai 179.416 Pemilih, Terbanyak di Kecamatan ini Polres Lumajang Temukan 10.000 Batang Ganja di 16 Titik Rekrutmen CPNS Kabupaten Probolinggo, 977 Pelamar Gugur Seleksi Administrasi Warga Argosari Lumajang Kaget Ada 365 Pohon Ganja di Kawasan TNBTS

Nasional · 20 Agu 2019 15:42 WIB

PW GP Ansor Jatim; Papua Adalah Kita


					PW GP Ansor Jatim; Papua Adalah Kita Perbesar

SURABAYA-PANTURA7.com, Kericuhan yang terjadi di Manokwari, Papua Barat pada Senin (19/8) memantik keprihatinan berbagai pihak. Salah satunya ditunjukkan Pengurus Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jawa Timur, yang lantas mengeluarkan pernyataan sikap.

Pernyataan sikap disampaikan langsung oleh Ketua PW GP Ansor Jawa Timur, Syafiq Syauqi di Rumah Toleransi kantor PW GP Ansor Jawa Timur, Jl. Masjid Al Akbar Timur, No. 9-A Kota Surabaya, Selasa (20/8).

Berikut poin-poin Pernyatakan sikap PW GP Ansor Jawa Timur :

1.Menolak keras perlakuan yang tidak adil dan ujaran kebencian terhadap mahasiswa asal Papua di Surabaya dan Malang.

2.Meminta kepada aparat kepolisian untuk melindungi segenap warga negara Republik Indonesia dari ancaman kekerasan berbasis kesukuan, warna kulit, dan agama.

3.Meminta aparat kepolisian untuk bisa menghentikan segala bentuk tindakan persekusi yang bertentangan dengan hukum dan HAM, serta menegakkan hukum bagi yang melangar termasuk mereka yang melakukan ujaran kebencian.

4.Meminta kepada aparat penegak hukum untuk mengusut pihak-pihak yang melakukan intimidasi dan provokasi rasial karena bertentangan dengan mandat UU no 40/2008 tentang Penghapusan diskriminasi berdasarkan ras dan etnis.

5.Menyerukan kepada aparat pemerintah maupun keamanan untuk tidak menggunakan cara-cara adu domba dalam menyelesaikan permasalahan dengan warga Papua.

6.Menghimbau kepada masyarakat Indonesia untuk menahan diri dan tidak terpancing serta ikut aktif menciptakan kedamaian.

7.Kami mohon maaf lahir batin kepada mahasiswa dan masyarakat Papua dan Papua Barat atas pernyataan dan tindakan yang kurang sepatutnya dari salah seorang warga Jatim. Kami sampaikan bahwa hal tersebut sama sekali tidak mewakili masyarakat Jatim.

8.Kami menginstruksikan pada segenap Banser di Jatim untuk Menjaga, melindungi, dan mengayomi saudara-saudara Papua yang tinggal di Surabaya dan Malang khususnya, dan Jawa Timur umumnya atas keamanan dan keselamatan saudara-saudara Papua dalam menjalankan aktifitas atas dasar persamaan hak sebagai warga negara Indonesia.

9.Kita Bersama Papua dan Papua adalah Indonesia. Indonesia adalah rumah bersama. Keberagaman harus dijadikan sebagai kekuatan untuk membangun persatuan, bukan perpecahan. Kita semua diwarisi bangsa ini oleh leluhur dengan aman, maka kita harus merawat warisan itu dengan baik dan berkeadaban. (*)

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Hadapi UU PDP, AMSI Gelar Pelatihan Perusahaan Media

15 September 2024 - 18:04 WIB

Manuver Presiden Jokowi Usai Jabatan Berakhir, Gabung Partai Gerindra?

3 September 2024 - 09:22 WIB

Prabowo Subianto: Pemimpin Baru Indonesia yang Didukung Presiden Jokowi dan Isu Keretakan

2 September 2024 - 15:12 WIB

Apa yang Terjadi Jika Kotak Kosong Menang dalam Pilkada 2024? Ini Tahapan yang Harus Dilalui

2 September 2024 - 11:58 WIB

Pasar Djaman Bijen Warnai Perayaan HUT Kemerdekaan di Winongan Pasuruan

17 Agustus 2024 - 22:16 WIB

Khidmat! Saat Warga Tengger Upacara HUT Kemerdekaan di Lautan Pasir Bromo

17 Agustus 2024 - 14:03 WIB

Unik! Santri Bersarung Meriahkan Upacara HUT RI di Lumajang

17 Agustus 2024 - 10:43 WIB

Sempat Berpolemik, Paskibraka Putri di Lumajang Tetap Bakal Kenakan Hijab

15 Agustus 2024 - 20:53 WIB

GP Ansor Dukung Kadernya yang Maju Pilkada 2024, Termasuk di Kabupaten Probolinggo

13 Agustus 2024 - 09:00 WIB

Trending di Nasional