PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Hujan dengan intensitas ringan, sedang hingga deras mengguyur sejumlah kawasan di Kabupaten Probolinggo, Jum’at (1/11) siang. Hujan kali ini merupakan yang perdana setelah hampir 8 bulan dilanda musim kemarau.
Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo, terdapat 57 desa yang mengalami hujan perdana. Rinciannya, 20 desa mengalami hujan ringan dan sebanyak 24 desa mengalami hujan dengan intensitas sedang.
“Sementara 13 desa mengalami hujan dengan intensitas deras. Untuk hujan dengan kategori ekstrem masih belum ada,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Probolinggo, Anggit Hermanuadi.
Menurut Anggit, hujan sangat ringan terjadi di wilayah Kecamatan Pakuniran, Kraksaan, Besuk, Maron, Kotaanyar, Krejengan, Pajarakan, Krucil, Kuripan, Banyuanyar, Gading, Tiris dan Sumber.
Lalu, hujan dengan intensitas ringan terpantau turun di wilayah Kecamatan Kotaanyar, Pajarakan, Krejengan, Pakuniran, Besuk, Gending, Maron, Gading, Sumber.
“Hujan dengan intensitas sedang terjadi di wilayah Kecamatan Pajarakan, Besuk, Krejengan, Maron, Pakuniran, Gading, sumber. Untuk hujan deras, ada di Kecamatan Krejengan,” jelas Anggit.
Salah satu warga yang tinggal di Kecamatan Pakuniran, Syafiuddin (26) mengaku bersyukur hujan telah datang. Selama ini, papar dia, hujan memang sangat ditunggu masyarakat agar tanaman bersemi dan sumber mata air kembali tersedia.
“Disini hujannya baru reda. Tadi malam juga hujan bahkan disertai angin kencang. Kalau pagi tadi, hujan biasa dan tidak terlalu deras,” ungkap Syafiuddin. (*)
Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT