Menu

Mode Gelap
Wisata Kuliner Lebaran, Menyantap Bakso Kabut di Jember Gunung Bromo Disesaki Wisatawan, Polres Probolinggo Jamin Keamanan Hadapi Puncak Arus Balik, ini Antisipasi KAI Daop 9 Jember Genjot PAD, Pemkab Probolinggo Ambil Alih Pengelolaan PKL Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Penumpang Terminal Bayuangga Tembus 70.467 Orang, Turun 10 Persen dari Tahun Lalu Kapolres Pasuruan Kota Terbitkan Edaran Jelang Praonan, Ini Aturannya

Pendidikan · 21 Jan 2020 13:54 WIB

Bangun Karakter Islami, Ziarah Kubur


					Bangun Karakter Islami, Ziarah Kubur Perbesar

KRAKSAAN-PANTURA7.com, SMP FDS Badridduja, Kota Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, punya cara tersendiri untuk membangun karakter islami anak didiknya. Siswa-siswi diajak ziarah ke maqbaroh pesantren yang tersebar di 6 titik berbeda.

Ziarah maqbarah tersebut dilakukan selama 2 hari, yakni Senin – Selasa (20-21/1/2020). Selain siswa-siswi SPM FDS, juga ikut serta siswa-siswi dari SMA Unggulan Badridduja, dengan total peserta sekitar 350an orang.

“Hari pertama, kita menziarahi 3 titik yaitu Maqbaroh Syaikhuna Badri Masduqi di kompleks Masjid Darussalam PP. Badridduja, dan dua kuburan Umum di Gang Karang Juwet dan Gang Krajan, Kelurahan Kraksaan Wetan,” kata Kepala SMP FDS Badridduja, Mohamad Akiddudin, Selasa (21/1/2020).

Sementara di hari kedua, ziarah dilanjutkan pada tiga titik lainnya, yakni Maqbaroh Nyai Hj. Maryamah Ansori di area PP. Al Masdhuqiyah Patokan Kraksaan, serta dua titik di tempat pemakaman umum (TPA) sebelah utara PP. Badridduja. Prosesi ziarah berlangsung khidmat, baik saat pembacaan tahlil maupun do’a.

“Ziarah ini merupakan rentetan acara ulang tahun ke 8 SMP FDS Badridujja dan ke 4 SMA Unggulan Badridduja. Kita lakukan selama dua hari karena ada enam titik yang harus dikunjungi,” jelas Akiduddin.

Siswa SMP FDS Badridduja, saat menziarahi maqbaroh. Kegiatan tersebut dijadikan sebagai cara untuk membangun karakter islami. (Foto : ist)

Ziarah maqbaroh, menurut Akiduddin, bertujuan untuk menanamkan karakter islami bagi peserta didik di SMP FDS dan SMA Unggulan Badridujja. “Ingat, bahwa ada kehidupan setelah kehidupan di dunia. Oleh karenanya, karakter islami harus dimiliki oleh seluruh peserta didik,” tuturnya. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 40 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Probolinggo Jadi Proyek Percontohan Sekolah Rakyat, Mensos Gus Ipul Sambangi Bupati Gus Haris

4 April 2025 - 10:40 WIB

Bupati Lumajang Siapkan 6 Hektar Lahan untuk Lokasi Sekolah Rakyat

1 April 2025 - 18:23 WIB

Eks Kantor Pemkab Pasuruan Diusulkan Jadi Sekolah Rakyat

30 Maret 2025 - 15:43 WIB

TP PKK Lumajang Tebar Ilmu Perkuat Iman dengan Kajian Tafsir dan Tahsin Al-Qur’an

27 Maret 2025 - 15:41 WIB

Makan Bergizi Gratis Dimulai di Jember, Per Porsi Rp8 Ribu

18 Maret 2025 - 01:04 WIB

Pemkab Probolinggo Siapkan Sekolah Rakyat, Bupati Mulai Survei Sekolah dan Lahan

17 Maret 2025 - 12:05 WIB

Sebanyak 3.561 Pelajar Lumajang Putus Sekolah

11 Maret 2025 - 15:22 WIB

Pemkot Probolinggo Bakal Bangun SMPN 11, Siapkan Lahan di 3 Lokasi

6 Maret 2025 - 17:38 WIB

NU Lumajang Beberkan Lima Keistimewaan yang Perlu Diketahui Saat Bulan Ramadhan

6 Maret 2025 - 11:54 WIB

Trending di Religi & Pesantren