PAJARAKAN-PANTURA7.com, Ribuan santri hingga pecinta olahraga sepeda, ‘gowes bareng’ dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Madrasah Aliyah (MA) Zainul Hasan (ZAHA) Genggong, Pajarakan, Probolinggo, yang ke-39, Sabtu (1/2/2020) pagi.
Koordinator Gowes Milad MA ZAHA Genggong, Ahmad Juwaini mengatakan, mancal berjamaah itu menempuh jalur sepanjang 17 KM. Melintasi di 3 kecamatan, yakni, Kecamatan Pajarakan, Maron dan Gending.
Dikatakan Juwaini, terdapat sedikitnya 1700 peserta yang mengikuti mancal bareng bertajuj ‘Gowes Mumtaz’ itu yang berasal dari 9 daerah se Jawa Timur. Para peserta mayoritas alumni MA ZAHA Genggong, diantaranya dari Probolinggo, Jember, Situbondo dan Lumajang.
“Selain alumni, peserta juga dari klub sepeda. Dari lokal Probolinggo, Bangkalan, Sampang, Banyuwangi, Pasuruan, Bondowoso serta Sidoarjo,” terang Juwaini.
Pelepasan peserta, menurut Juwaini, dari halaman P5 dengan garis finish di lokasi yang sama. “Kami sudah menyiapkan jalur yang cukup menantang, dengan kombinasi jalur aspal, berbatu dan juga berlumpur. Sepeda yang dipakai juga bebas,” tuturnya.
Untuk antisipasi peserta yang cedera ataupun gangguan keamanan, sambung Juwaini, pihaknya telah menggandeng tim medis Pesantren Zainul Hasan Genggong dan Polres Probolinggo serta Kodim 0820 Probolinggo.
“Tim kesehatannya langsung dari Klinik Hafsawaty Pesantren Zainul Hasan Genggong. Untuk keamanan, kami didukung Polres Probolinggo dan juga Kodim 0820 Probolinggo,” ia menjelaskan.
Dalam gowes ini, lanjut Juwaini, panitia menyiapkan kupon undian bagi para peserta. Hadiahnya, dari kipas angin hingga paket ibadah umroh ke tanah suci, yang akan diundi langsung setelah seluruh peserta menyentuh garis finish.
“Selain hadiah sehat, ada hadiah utama satu paket ibadah umroh dan 4 buah sepeda MTB. Doorprizenya, ada kulkas, kompor gas, kipas angin dan juga puluhan hadiah hiburan,” tutupnya. (*)
Editor : Efendi Muhammad
Publisher : Efendi Muhammad