Menu

Mode Gelap
Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin Sebanyak 200 KK dan 1.000 Jiwa di Rowokangkung, Lumajang Dilanda Banjir Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024 Adanya Jalan Tambang di Lumajang Diharapkan Bisa Tingkatkan PAD Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

Pendidikan · 3 Feb 2020 09:54 WIB

Lagi, Pemkot Probolinggo Didemo Mahasiswa


					Lagi, Pemkot Probolinggo Didemo Mahasiswa Perbesar

KANIGARAN-PANTURA7.com, Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo kembali didemo mahasiswa, Senin (3/2/2020) siang. Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI) Cabang Probolinggo menggelar aksi demo di depan kantor pemkot untuk menyampaikan aspirasinya.

Dalam aksi itu, massa membentangkan sejumlah poster. Diantaranya bertuliskan, “Hallo Apa Kabar Pak Wali, Ngapaian Saja 1 Tahun Pak?” dan beberapa poster kecaman lainnya.

Mahasiswa dari berbagai kampus se Probolinggo Raya ini mengkritisi refleksi satu tahun kepemimpinan Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin dan Wakil Wali Kota Probolinggo, M. Soufis Subri.

“Satu tahun refleksi kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Probolinggo jangan hanya menceritakan soal keberhasilan saja, masih banyak kekurangan yang perlu dievaluasi,” kecam Ketua HMI Cabang Probolinggo, Abu Hanifah dalam orasinya.

Selain mengkritisi refleksi satu tahun kepemimpinan Habib Hadi – Subri, sejumlah aspirasi juga disampaikan pendemo. Diantaranya tuntutan pembenahan di sektor pendidikan, kesehatan, infrastruktur, hingga soal lingkungan.

“Kami juga minta pemkot tidak tebang pilih soal pemberian bantuan seragam gratis untuk siswa SD/SMP. Sehingga, tidak menimbulkan persepsi yang negatif,” pinta Abu Hanifah.

Emosi massa akhirnya mereda setelah Wakil Wali Kota Probolinggo, M. Soufis Subri datang menemui massa. Selanjutnya, 5 orang perwakilan mahasiswa diajak ke ruang lobi kantor pemkot untuk menyampaikan aspirasinya.

Wakil Wali Kota Probolinggo, M. Soufis Subri menegaskan, tidak ada tebang pilih dalam bantuan seragam gratis kepada lembaga sekolah. Di tahun 2020, pemkot klaim Subri, berupaya agar semua sekolah mendapatkan bantuan.

“Hanya saja tahun kemarin kita terbentur dengan sebuah aturan,” terang Subri.

Soal pembangunan Pasar Baru yang juga dikritisi mahasiswa, menurut Subri, pemkot telah memblacklist kontraktor pelaksana proyek. Dikatakannya, kebijakan itu sebagai wujud kepedulian pemkot terhadap proyek yang dikerjakan tidak sesuai harapan.

“Jadi, Pemkot bukan tidak berbuat. Kami berharap semua program berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan oleh masyarakat Kota Probolinggo,” tandasnya.

Unjuk rasa mengkritisi pemerintahan Habib Hadi – Subri ini, merupakan yang kedua selama setahun terakhir. Sebelumnya, mahasiswa yang tergabung dalam Organisasi Kepemudaan (OKP) juga berdemo di depan kantor Pemkot Probolinggo, Rabu (29/5/2019). Kala itu, massa mengkritisi program 99 hari Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang dinilai tidak maksimal. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sebanyak 1.739 Siswa di Lumajang Putus Sekolah

14 November 2024 - 16:25 WIB

Cegah Terulangnya Kasus Supriyani, Kejaksaan Negeri Kabupaten Pasuruan Siap Dampingi Guru

5 November 2024 - 16:14 WIB

Cegah Perundungan, Kejaksaan Negeri Kota Probolinggo Masifkan Pendidikan Hukum ke Pelajar

7 Oktober 2024 - 16:49 WIB

Tingkatan IPM dan Kesejahteraan, Guru Madrasah se-Kabupaten Probolinggo Sepakat Menangkan Gus Haris – Ra Fahmi

7 September 2024 - 20:48 WIB

Top! 13 Kontingen Pelajar Harumkan Nama Lumajang di Olimpiade Nasional

22 Agustus 2024 - 16:44 WIB

Duh! 5.848 Pelajar di Lumajang Putus Sekolah

16 Agustus 2024 - 19:38 WIB

Bahayakan Siswa, DPRD Kabupaten Probolinggo Kecam Pembiaran Kerusakan SDN Bimo 

8 Agustus 2024 - 20:55 WIB

Siasat Pemkab Lumajang Sejahterakan Guru non-NIP, Honor Dicairkan dengan Skema Peningkatan Kompetensi

7 Agustus 2024 - 12:11 WIB

Duh! Jumlah Penderita HIV di Lumajang Capai 2.103 Orang

6 Agustus 2024 - 19:30 WIB

Trending di Pendidikan