Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Berita Pantura · 23 Apr 2020 06:23 WIB

Terdampak Covid-19, Jumlah Penumpang Bus Turun Drastis


					Terdampak Covid-19, Jumlah Penumpang Bus Turun Drastis Perbesar

KADEMANGAN-PANTURA7.com. Jumlah penumpang bus antar kota antar provinsi (AKAP) selama pandemi Covid-19 menurun. Hal itu terlihat di Terminal Bus Bayuangga, Kota Probolinggo.

Turunnya jumlah penumpang secara drastis terdampak pandemi Covid-19. Bus jurusan Surabaya- Banyuwangi, Kamis (23/4/2020) yang masuk ke terminal Bayuangga terlihat sepi penumpang.

Bus tersebut hanya memuat tiga penumpang. “Iya benar, penumpang bus umum mulai sepi. Saya lihat dalam satu bus terisi tiga penumpang,” kata Koordinator Terminal Tipe A Bayuangga, Budiharjo.

Gegara penumpang sepi, kata Budi, bahkan saat ini banyak bus yang membatalkan perjalanan dari Probolinggo-Malang atau Probolinggo- Surabaya atau sebaliknya, juga jurusan lain.

Seperti diketahui, tim penanggulangan penyebaran Covid-19 Kota Probolinggo setiap hari melakukan pemeriksaan suhu tubuh penumpang yang masuk ke Terminal Bayuangga.

Pemeriksaan suhu tubuh dilakukan untuk mendeteksi kondisi kesehatan penumpang.

Begitu ada yang bersuhu tinggi (di atas 37 derajat Celcius), penumpang langsung dibawa ke Pos Check Point untuk diperiksa lebih lanjut.

Di Terminal Bayuangga, jumlah penumpang yang datang selama Pebruari tercatat sebanyak 43.200 orang. Kemudian menurun menjadi 37.820 orang pada Maret 2020.

Sementara pada April hingga sehari menjelang Ramadhan hanya terdapat 6.577 penumpang.

“Meskipun jumlah penumpang menurun siginifikan, pihak Dishub Kota Probolinggo tetap konsisten memberlakukan protokol kesehatan di dalam pengelolaan terminal yang menjadi kewenangannya,’’ kata Budihardjo.

Pemberlakuan protokol kesehatan diberlakukan sejak Maret lalu. Hal itu merujuk pada SE Walikota tentang Pencegahan Risiko Penularan Infeksi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Muhammad Rizal


Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hendak Nyalip, Pikap Tabrak Truk Gandeng di Jalur Pantura Tongas, Sopir Terjepit

20 September 2024 - 11:19 WIB

Cegah Balap Liar, Jalur Pantura Probolinggo Akan Dipasang Pita Kejut

16 September 2024 - 20:00 WIB

Selama 8 Bulan, KAI Daop 9 Jember Layani 2 Juta Penumpang

9 September 2024 - 18:45 WIB

Belum Beroperasi, Perusahaan ini Sudah Bangun Jalan di Ujung Barat Probolinggo

2 September 2024 - 16:39 WIB

Roda 3 Tabrak Truk di Jalur Pantura Gending, Sopir dan Penumpang Tewas

2 September 2024 - 10:00 WIB

Diterpa Isu Tak Netral, Pj. Bupati Lumajang: Silahkan Buktikan!

25 Agustus 2024 - 13:25 WIB

Musaffa Safril Terpilih Pimpin PW GP Ansor Jawa Timur, Siapkan Terobosan Begini

12 Agustus 2024 - 23:52 WIB

Ansor Jatim Gelar Konferwil di Pesantren Genggong,  Kiai Mutawakkil Ingatkan Pentingnya Kaderisasi

12 Agustus 2024 - 21:15 WIB

Januari-Agustus, Stasiun Probolinggo Layani 13 Ribu Wisman

12 Agustus 2024 - 17:02 WIB

Trending di Regional