Menu

Mode Gelap
Dua Truk Adu Banteng di JLS Kota Probolinggo, lalu Terbakar Cegah Politik Uang, Ratusan Mahasiswa di Probolinggo Menyebar Awasi TPS Dapat DBHCHT, RSUD Lumajang Akan Gunakan untuk Kelengkapan Kesehatan Dana Desa di Pasuruan Diduga Diselewengkan Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan

Berita Pantura · 28 Apr 2020 08:39 WIB

Imbas PSBB, Ratusan Bus di Terminal Bayuangga Tak Beroperasi


					Imbas PSBB, Ratusan Bus di Terminal Bayuangga Tak Beroperasi Perbesar

PROBOLINGGO-PANTURA7.com. Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di sejumlah daerah di Jatim berimbas terhadap operaisi bus di Terminal Bayuangga, Kota Probolinggo. Sebanyak 250 bus tidak beroperasi sementara seiring menurunnya jumlah penumpang.

Bus-bus yang terdampak adalah bus antar kota antar provinsi (AKAP). Salah satunya yang terdampak adalah Perusahaan Otobus (PO) PT Mila Sejahtera, Probolinggo.

Sebagai upaya pencegahan penularan virus corona bagi calon penumpangnya, PO Mila Sejahtera melakukan langkah penyemprotan disinfektan bagi seluruh unit armadanya yang saat ini aktif beroperasi.

“Saat ini, kami hanya melayani beberapa daerah di wilayah Jatim, dengan prosedur wajib menggunakan masker dan pembatasan jarak penumpang di dalam bus,” ujar Koordinator Terminal Tipe A Bayuangga,Budiharjo, Selasa (28/4/2020)

Selain itu, lanjut Budi dalam mengantisiasi penyebaran virus Corona, pihak terminal juga tetap melakukan upaya pendataan atau pemetaan terhadap penumpang yang datang ke Kota Probolinggo.

“Setiap penumpang yang turun di Terminal Bayuangga, kami lakukan pendataan dan pemetaan untuk mengetahui terpapar tidaknya virus Corona,” ujarnya.

Upaya antisipasi penyebaran virus Corona, juga dilakukan pihak terminal dengan pembersihan lingkungan terminal setiap dua hari sekali. Selain itu juga dilakukan penyemprotan disinfektan sebagai upaya sterilisasi.

“Lingkungan juga kami bersihkan, dengan cara melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh kendaraan yang masuk ke terminal,” tutur Budiharjo. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Muhammad Rizal


Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hendak Nyalip, Pikap Tabrak Truk Gandeng di Jalur Pantura Tongas, Sopir Terjepit

20 September 2024 - 11:19 WIB

Cegah Balap Liar, Jalur Pantura Probolinggo Akan Dipasang Pita Kejut

16 September 2024 - 20:00 WIB

Selama 8 Bulan, KAI Daop 9 Jember Layani 2 Juta Penumpang

9 September 2024 - 18:45 WIB

Belum Beroperasi, Perusahaan ini Sudah Bangun Jalan di Ujung Barat Probolinggo

2 September 2024 - 16:39 WIB

Roda 3 Tabrak Truk di Jalur Pantura Gending, Sopir dan Penumpang Tewas

2 September 2024 - 10:00 WIB

Diterpa Isu Tak Netral, Pj. Bupati Lumajang: Silahkan Buktikan!

25 Agustus 2024 - 13:25 WIB

Musaffa Safril Terpilih Pimpin PW GP Ansor Jawa Timur, Siapkan Terobosan Begini

12 Agustus 2024 - 23:52 WIB

Ansor Jatim Gelar Konferwil di Pesantren Genggong,  Kiai Mutawakkil Ingatkan Pentingnya Kaderisasi

12 Agustus 2024 - 21:15 WIB

Januari-Agustus, Stasiun Probolinggo Layani 13 Ribu Wisman

12 Agustus 2024 - 17:02 WIB

Trending di Regional