Menu

Mode Gelap
Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

Kesehatan · 20 Agu 2020 13:15 WIB

Ada Kepala OPD Terpapar Covid-19, Bupati Tantriana dan Jajaran Swab Massal


					Ada Kepala OPD Terpapar Covid-19, Bupati Tantriana dan Jajaran Swab Massal Perbesar

KRAKSAAN-PANTURA7.com, Sedikitnya 75 orang pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo menjalani swab massal, Kamis (20/8/2020) pagi. Swab massal dilakukan setelah setelah salah seorang kepala OPD terpapar Covid-19.

Puluhan pejabat itu termasuk Bupati Puput Tantriana Sari, Wakil Bupati Timbul Prihandjoko, seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta camat. Swab massal digelar di pendopo rumah dinas bupati, Jl. Ahmad Yani No.23 Kota Probolinggo.

“Saya ingin memastikan bahwa seluruh ‘mesin’ dan pelaku di pemerintahan Kabupaten Probolinggo sehat wal-afiat,” kata Bupati Tantriana seusai menjalani swab.

Swab massal sejatinya dimulai sejak Rabu (19/8/2020) yang dibagi dalam dua gelombang. Sedangkan pada Kamis (20/8/2020), swab digelar lebih cepat dimana asing-masing pejabat mendapatkan kesempatan dua kali uji swab.

“Swab massal digelar melihat perkembangan jumlah pasien positif Covid-19 makin meningkat signifikan, sehingga kebijakan swab diberlakukan,” ucap Koordinator Pengamanan dan Gakum Gugus Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Probolinggo, Ugas Irwanto.

Swab massal dinilai perlu dilakukan karena para pejabat di lingkungan Pemkab Probolinggo, sering berhubungan dengan orang-orang yang beresiko tinggi. “Jadi sebaga antisipasi,” papar Ugas.

Hasil swab massal tersebut, hasilnya ditargetkan sudah bisa diketahui selambatnya pada Senin, pekan depan. (24/8/2020). “Informasi dari petugas kesehatan, paling lambat hari Senin hasil swab diketahui,” tandas Ugas.

Sekedar informasi, hingga saat ini jumlah pasien positif Covid-19 di Kabupaten Probolinggo, sebanyak 337 orang. Rinciannya 275 orang sembuh dan 49 orang dirawat. Sementara 13 orang meningga dunia. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Ditemukan Kasus PTM pada Anak, Dinkes Minta Terapkan Hidup Sehat

16 November 2024 - 20:41 WIB

Oktober 2024, Angka Stunting di Kota Probolinggo 11,32 Persen

14 November 2024 - 05:01 WIB

Waspada! Januari-Oktober, 670 Warga Lumajang Terjangkit DBD

28 Oktober 2024 - 16:43 WIB

Awas, 149 Orang di Lumajang Alami Gagal Ginjal Kronis

9 Oktober 2024 - 14:53 WIB

PT. KAI Daop 9 Buka Pelayanan Kesehatan Bagi Masyarakat, Tersebar di 3 Kota

8 Oktober 2024 - 16:25 WIB

Penderita TBC di Lumajang Capai 1.410 Orang, 72 Meninggal Dunia

27 Agustus 2024 - 14:43 WIB

Antisipasi Penyebaran Flu Burung, Pemkab Lumajang Gratiskan Vaksinasi Unggas

22 Agustus 2024 - 09:59 WIB

Marak Kasus Bibir Sumbing, Mayoritas Penderita dari Kawasan Pesisir

17 Agustus 2024 - 19:05 WIB

Angka Kematian Ibu Hamil di Lumajang Menurun, Segini Jumlahnya

21 Juli 2024 - 17:02 WIB

Trending di Kesehatan