Menu

Mode Gelap
Ketua DPRD Lumajang: Keterbukaan Informasi Publik Langkah Strategis untuk Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas Bupati Lumajang Siap Berikan Solusi untuk Guru non-NIP Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas

Berita Pantura · 27 Okt 2020 08:36 WIB

Pipa PDAM di Jembatan Kedungasem Akan Digeser


					Pipa PDAM di Jembatan Kedungasem Akan Digeser Perbesar

WONOASIH-PANTURA7.com, Pipa milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Probolinggo yang terletak di sebelah timur Jembatan Kedungasem, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo akan segera digeser. Pergeseran pipa tersebut terkait rencana perbaikan sekaligus pelebaran Jembatan Kedungasem, November mendatang.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Jalan Nasional Gempol-Pasuruan-Probolinggo, Rudi Napitupulu mengatakan, Jembatan Kedungasem akan diperbaiki total. Jembatan yang sempat ambrol itu selain diperbaiki juga dilakukan pelebaran 7 meter sisi kanan dan 7 meter sisi kiri.

Sehingga pihaknya masih menunggu pemenang tender perbaikan jembatan tersebut untuk mendiskusikan lebih lanjut terkait pipa PDAM yang berada di sebelah timur jembatan harus digeser atau tidak.

“Soal pipa PDAM ini lagi dibicarakan Pak Walikota dengan kementerian. Nanti kalau sudah ada pemenang tendernya, akan kami diskusikan apakah bisa kita hindarkan pipanya supaya tetap seperti itu tanpa harus diganti atau terpaksa harus digeser,” kata Rudi melalui telpon selularnya, Selasa (27/10/2020).

Sementara itu, Direktur PDAM Kota Probolinggo, Siswadi mengatakan, memang saat ini pipa PDAM di dekat Jembatan Kedungasem belum terdampak dengan kerusakan jembatan.

Tetapi pihaknya telah melakukan proses usulan kepada Balai Jalan Provinsi lewat Kementerian PUPR. Soalnya, badan jembatan akan diperlebar 14 meter sehingga ada kemungkinan pipa PDAM di sisi timur jembatan digeser.

“Usulan sudah kami sampaikan melalui Balai Jalan Provinsi terkait pembiayaan pemindahan pipa PDAM,” kata Siswadi. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Rizal Wahyudi


Artikel ini telah dibaca 64 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kedapatan Mencuri di Bus, Pria Asal Jember Diamankan Penumpang Bus di Pasuruan

23 Maret 2025 - 22:10 WIB

Tanaman Ganja Dilarang tapi Tumbuh Subur di Lumajang

23 Maret 2025 - 17:05 WIB

Penemuan Ribuan Koin Kuno di Pasuruan Segera Diteliti

28 Januari 2025 - 16:44 WIB

Target PAD Lumajang Melalui Pajak Sebesar Rp170 Miliar

3 Januari 2025 - 11:03 WIB

Pendapatan PBB-P2 Belum Maksimal, BPRD Lumajang Akan Grebeg Desa yang Capaiannya Rendah

2 Januari 2025 - 16:13 WIB

Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Nataru, KAI Daop 9 Jember Operasikan Satu KA Tambahan

25 Desember 2024 - 13:27 WIB

Balos Tampilkan Karakteristik Batik Khas Lumajang

22 Desember 2024 - 15:50 WIB

Diguyur Hujan Deras, Gelora Merdeka Kraksaan Banjir

16 Desember 2024 - 18:19 WIB

Banjir Tahunan Resahkan Warga Pasuruan, Dewan Desak Pemprov Jatim Segera Normalisasi Sungai

16 Desember 2024 - 13:20 WIB

Trending di Berita Pantura