Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Sosial · 10 Mar 2021 10:11 WIB

Aktivis PMII Salurkan Bantuan dan Kerja Bakti Pasca Banjir Dringu


					Aktivis PMII Salurkan Bantuan dan Kerja Bakti Pasca Banjir Dringu Perbesar

DRINGU-PANTURA7.com, Konsisten mengadopsi nalar kritis tak membuat para aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kehilangan empatinya. Mereka tetap turun ‘gunung’ kala musibah atau bencana alam melanda masyarakat sekitar.

Pengurus Cabang (PC) PMII Probolinggo membuktikannya. Para aktivis muda ini menyalurkan bantuan kepada korban banjir di wilayah Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Rabu (10/3/2021). Tak hanya itu, mereka ikut kerja bakti membersihkan material sisa banjir.

Ketua PC PMII Probolinggo, Sholehudin mengatakan, bantuan yang disalurkan kepada warga terdampak banjir di Kecamatan Dringu meliputi paket sembako, makanan cepat saji, perlengkapan mandi hingga pakaian layak.

Dijelaskan Sholehudin, bantuan yang disalurkan di Posko Penanganan kantor Kecamatan Dringu itu, diterima secara simbolis oleh Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Probolinggo, M. Arif, dengan disaksikan jajaran muspika setempat.

“Bantuan yang kita salurkan ini merupakan hasil sumbangan dari kader PMII dan para dermawan. Jadi kemarin kita buka donasi terbuka untuk korban banjir di Dringu dan hari ini kita salurkan,” kata Sholehudin.

Selain bantuan materiil, sambung Sholehudin, ia dan aktivis PMII lain juga bekerja bakti bersama warga terdampak membersihkan material sisa banjir di jalan dan rumah penduduk, baik lumpur maupun sampah.

“Jadi sehabis penyerahan bantuan itu, kita langsung menuju lokasi. Berbaur dengan warga untuk bergotong-royong membersihkan material yang dibawa banjir kemarin,” pungkasnya.

PEDULI : Ketua Mabincab PMII Probolinggo, Hb. M Amin Haddar (tengah t-shirt putih) saat kerja bakti membersihkan material banjir di Dringu. (foto : M. Amin Haddar for P7.com)

Ketua Majelis Pembina Cabang (Mabincab) PC PMII Probolinggo, M. Amin Haddar menyambut baik gerakan sosial yang dilakukan adik-adiknya. Menurutnya, PMII sudah seharusnya hadir ditengah masyarakat yang tertimpa musibah.

“Alhamdulillah, saya bangga adik-adik komisariat dan rayon dari seluruh perguruan tinggi di Probolinggo kompak dan antusias untuk membantu saudara kita yang tengah dilanda bencana,” girang Amin yang juga hadir di lokasi.

Tujuan dari gerakan sosial itu, menurut Amin, semata-mata untuk meringankan beban warga yang terdampak bencana banjir. Oleh karenanya, donasi untuk korban banjir tetap dibuka meski sebagian sudah disalurkan.

“Donasi terus kita buka meski hari ini sebagiannya telah disalurkan. Nanti dana dan barang yang terkumpul akan disalurkan kembali,” pungkas anggota DPRD Kabupaten Probolinggo ini.

Diketahui, dalam 10 hari terakhir wilayah Kecamatan Dringu dilanda 3 kali banjir akibat Sungai Kedunggaleng Meluap. Wilayah terdampak paling parah meliputi Desa Dringu dan Kedunggalem sehingga sejumlah warga terpaksa diungsikan ke posko pengunjung. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pengurus AMSI Jatim Periode 2024-2028 Dilantik, Wamen Komdigi Beri Pesan Begini

20 November 2024 - 18:30 WIB

Petani Tembakau Lumajang Dibantu Satu Mesin Tiga Roda dan Lima Mesin Rajang

19 November 2024 - 14:31 WIB

Wamen Komdigi Bakal Hadiri Seminar dan Pelantikan AMSI Jatim

18 November 2024 - 17:55 WIB

Mentan Ajak Ribuan Peserta Minum Susu Bersama dan Teken MoU untuk Tingkatkan Produksi Susu Lokal di Pasuruan

14 November 2024 - 18:03 WIB

Permudah Penumpang Mudik Mencoblos, KAI Daop 9 Jember Siapkan Tiket Promo

14 November 2024 - 16:44 WIB

Lumajang Hanya Dapat Tiga Kuota untuk Petugas Kloter Pendamping Ratusan Calon Jemaah Haji

13 November 2024 - 08:36 WIB

Manfaatkan Lahan Kosong, Polres Probolinggo Kota Tanam Jagung

12 November 2024 - 18:46 WIB

Karang Taruna Memiliki Peran Penting Tumbuh Kembangnya Pemerintahan Desa

11 November 2024 - 09:46 WIB

Pemesanan Tiket KA untuk Libur Nataru Dibuka, Daop 9 Siapkan 7.000 Tiket per Hari

8 November 2024 - 15:32 WIB

Trending di Sosial