Menu

Mode Gelap
Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M Tepis Isu Pecah Kongsi, Bupati dan Wabup Jember Tampil Harmonis saat Hadiri Rapat Paripurna Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus Habisi Istri dengan Keji, Didik Mengaku Dibakar Rasa Cemburu Polres Pasuruan Kota Bongkar Sindikat Sabu, Lima Orang Diamankan

Wisata · 14 Mar 2021 12:08 WIB

Hiu Tutul Kini Bermunculan di Perairan Paiton


					Hiu Tutul Kini Bermunculan di Perairan Paiton Perbesar

PAITON-PANTURA7.com, Kawanan hiu tutul bermunculan di perairan Desa Semberanyar, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo, Minggu (14/3/2021). Di pantai sekitar Tempat Pelelangan Ikan (TPI) itu, sedikitnya 5 ekor hiu tutul terlihat asyik berenang.

Kemunculan hiu tutul itu sempat direkam oleh pemancing bernama Kosim (30) warga Desa Alaskandang, Kecamatan Besuk. Saat itu, ia bersama temannya yang sedang memancing di perairan TPI, terkejut kawanan hiu tutul berkelebat di perairan dangkal..

“Tidak sampai mengganggu hanya kami rekam saja saat lewat mengelilingi perahu kami, karena kami tahu itu satwa yang tidak membahayakan dan jarang sekali ditemui,” kata Kosim, Minggu (14/3/21).

Sementara itu, Ketua Pokmaswas Keranji Desa Binor, Kecamatan Paiton, Anton Marsono menyampaikan, munculnya satwa dilindungi itu sangat mengejutkan. Karena, kata dia, saat ini bukanlah waktu dimana hiu tutul muncul.

“Bukan bulan ini (Maret) musim hiu tutul menampakan diri di sepanjang perairan Probolinggo sampai Pasir Putih. Biasanya muncul berbarengan dengan musim udang rebon karena (udang) itu adalah makanan hiu tutul,” ungkap Anton.

Anton mewanti-wanti, masyarakat sekitar perairan khususnya nelayan, jika menjumpai hiu tutul untuk tetap menjaga jarak aman. Setidaknya, menurutny, tidak sampai membuat hiu tutul terganggu.

“Yang perlu disosialisasikan kepada masyarakat, nelayan maupun pelaku wisata laut untuk tidak begitu dekat atau mendekat bahkan sengaja menggangu atau melukai hiu tersebut,” tutur pria yang akrab disapa Sonny itu.

Diketahui, hiu tutul sebelumnya juga terlihat berkeliaran di peraiarn utara Mayangan Kota Probolinggo, tepatnya di area pelabuhan DABN. Migrasi mamalia itu, diduga terjadi karena hiu tutul sedang mencari pakan. (*)


Editor : Efendi Muhamad
Publish : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Dispar Lumajang Enggan Sebut Besaran Tiket Bagi Wisman

9 April 2025 - 13:31 WIB

Ribuan Wisatawan Datangi Tumpak Sewu hingga Puncak B29 di Lumajang

8 April 2025 - 11:59 WIB

Takjubnya Ahmad Dhani saat Kunjungi Jembatan Kaca Bromo, Sebut ‘Prototipe’ Surga

7 April 2025 - 22:21 WIB

Lebaran Ketupat, Ribuan Warga Tumpah Ruah di Pantai Mbah Drajid Lumajang

7 April 2025 - 17:23 WIB

Wisata Kuliner Lebaran, Menyantap Bakso Kabut di Jember

5 April 2025 - 21:23 WIB

Gunung Bromo Disesaki Wisatawan, Polres Probolinggo Jamin Keamanan

5 April 2025 - 20:40 WIB

Meski Wisata Ranu Regulo Dibuka, Jalur Pendakian Gunung Semeru Tetap Ditutup

4 April 2025 - 21:19 WIB

Wisata Jeep di Gunung Semeru Lumajang, Menyusuri Rute Bekas Erupsi 2021 Silam

4 April 2025 - 13:39 WIB

Lebaran Ceria di Gapuro Cafe, Nikmati Suasana Alam Bersama Keluarga

3 April 2025 - 20:02 WIB

Trending di Wisata