Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Peristiwa · 6 Mei 2021 22:38 WIB

Satu Keluarga Kecelakaan di Banjarsari, Sang Ibu Tewas


					Satu Keluarga Kecelakaan di Banjarsari, Sang Ibu Tewas Perbesar

SUMBERASIH,- Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalur pantura Probolinggo-Situbondo, tepatnya di Sesa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolingggo, Kamis (6/5/21). Akibat kejadian ini, satu orang tewas dan 3 orang lainnya mengalami luka berat.

Anggota unit Laka Lantas Satlantas Polres Probolinggo Kota, Bripka Yeri Mugiarto mengatakan, petaka bermula saat satu keluarga yang terdiri dari Erfan Suryanto (33), bersama istrinya Asia (29) dan 2 anaknya, E-P-A (9), dan J-T-U (4), warga Jl. Cangkring, kyecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo, melaju sari timur ke barat.

Mereka mengendarai Honda sycoopy nopol N 4576 QQ, dengan Erfan bertindak sebagai pengemudi motor. Namun sesampainya di lokasi kejadian, sambung Yeri, motor yang dikendarai menabrak kendaraan lain di depannya.

“Saat sampai di depan rumah makan Bromo Asri, motor korban ini menabrak kendaraan didepannya sehingga korban terjatuh. Istri Erfan, yakni saudari Asia, meninggal karena luka parah yang dialami,” terang Yeri.

Warga yang berada di sekitar lokasi, kemudian mengevakuasi 3 korban selamat ke RSUD Tongas menggunakan ambulans. Sedangkan kendaraan yang ditabrak korban, langsung ngacir ke arah barat.

“Dugaan sementara korban menabrak bagian ujung belakang kendaraan di depannya. Saat menabrak, korban mengendarai motornya dengan kecepatan tinggi,” pungkas Yeri.

Sementara, security rumah makan Bromo Asri, Abdul Farid mengatakan, saat kejadian ia sedang menyapu halaman depan rumah makan. Mendengar suara keras, ia kemudian menghampiri lokasi kejadian dan melihat korban sudah terkapar.

“Kecelakaan itu serjadi sekitar pukul 13.30 WIB. Saat saya menghampiri lokasi kecelakaan, empat orang korban sudah tergeletak di jalan, tak lama kemudian, mereka dibawa ambulans,” beber Farid. (*)

Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Tiga Kendaraan Kecelakaan di Pandaan, Dua Orang Luka

18 November 2024 - 16:07 WIB

Tiga Rumah di Bantaran Ludes Terbakar, Dua Warga Luka Bakar

17 November 2024 - 08:02 WIB

Gudang Mebel Antik di Desa Pesisir Terbakar, Kerugian Rp 600 Juta

15 November 2024 - 07:01 WIB

Mayat Bayi Perempuan Hebohkan Warga Guyangan Krucil

8 November 2024 - 16:27 WIB

Mobil Tertabrak Kereta di Pasuruan, Lima Orang Luka-luka

7 November 2024 - 15:16 WIB

Laka Maut di Winongan, Pengendara Motor Tewas, Satu Luka Parah

6 November 2024 - 12:30 WIB

Innalillahi! Janda Penunggu Warkop Akhiri Hidup dengan Cara Tragis

3 November 2024 - 18:02 WIB

Kecelakaan Truk Pengangkut Kerbau di Tol Gempol-Pasuruan, Beberapa Ekor Terpental

2 November 2024 - 16:11 WIB

Angin Kencang Terjang Dua Kecamatan di Lumajang

1 November 2024 - 18:42 WIB

Trending di Peristiwa