Menu

Mode Gelap
Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter Eksotika Pantai Karanganom, Destinasi Wisata Baru di Kabupaten Probolinggo KPU Pasuruan Tetapkan DPTb, Bangil Catat Pemilih Masuk Tertinggi, Grati Dominasi Pemilih Keluar

Hukum & Kriminal · 1 Jun 2021 19:44 WIB

Gagal Embat Motor, Justru Dimassa


					Gagal Embat Motor, Justru Dimassa Perbesar

LECES,- Percobaan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang dilakukan Fendi (29) di Desa Clarak, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo, Selasa (1/06/21) siang, gagal total. Apesnya, pelaku justru menjadi bulan-bulanan massa.

Pemilik motor, Rudi Hartono (35) menjelaskan, kejadian itu bermula saat ia datang ke sawah miliknya di Dusun Karang Tengah, Desa Clarak, sekitar pukul 7.00 WIB, untuk panen jagung.

Vega Z-R merah hitam milikn ya, ia parkir di pinggiran sawah bersama motor milik petani lainnya, yang juga akan panen jagung. Sekitar pukul 13.30 WIB, pemilik motor diberi tahu bahwa motornya hendak dibawa kabur pelaku

“Saat saya bekerja, tiba-tiba teman bilang bahwa motor saya hendak dibawa kabur namun gagal. Pelaku tidak mengetahui bahwa motor sudah saya kunci ganda,” terang warga Dusun Kramat, Desa Liprak Kulon, Kecamatan Banyuanyar, Kabupaten Probolinggo ini.

Mengetahui aksi pelaku, para petani dibantu warga lain lantas mengejar pelaku yang lari ke area persawahan. Nahas, pelaku yang beraksi sendirian akhirnya berhasil ditangkap, bahkan sempat menjadi bulan-bulanan warga.

“Jadi motor saya sudah dikunci ganda dan saya kaitkan ke motor lain. Sehingga saat pelaku berhasil merusak kunci dan hendak membawa kabur, motor milik saya terjatuh,” cerita Rudi.

Pelaku, selanjutnya di serahkan ke petugas Polsek Leces, agar diproses hukum. Pelaku diketahui merupakan warga Desa Ranugedang, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo.

Hingga berita ini ditulis, belum ada penjelasan resmi dari Polsek Leces ataupun Satuan Reserse dan Kriminal Polres Probolinggo, terkait kejadian itu.(*)

Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi

24 November 2024 - 15:37 WIB

Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi

21 November 2024 - 18:22 WIB

Istri Laporkan Suami WNA atas Dugaan KDRT, Kuasa Hukum Desak Polisi Segera Tahan Pelaku

20 November 2024 - 18:16 WIB

Dibacok dan Dilempar Bondet, Dua Warga Pasrepan Luka Parah, Pelaku Masih Diburu

20 November 2024 - 16:08 WIB

Edarkan Pil Koplo ke Pengamen, Dua Pengedar Asal Mayangan Diciduk Polisi

15 November 2024 - 16:43 WIB

Dua Pelaku Judi Online Ditangkap, Terancam 10 Tahun Penjara dan Denda Rp 10 Miliar

14 November 2024 - 17:05 WIB

Muda-Mudi Pembuangan Bayi di Guyangan Ditetapkan Tersangka, Terancam Tujuh Tahun Penjara

14 November 2024 - 16:51 WIB

Enam Spesialis Curwan di Tujuh Tempat di Lumajang Dibekuk, Lima Kabur

14 November 2024 - 05:20 WIB

Begini Pengakuan Penjual Kopi yang Jadi Korban Begal di Temenggungan

13 November 2024 - 16:48 WIB

Trending di Hukum & Kriminal