Menu

Mode Gelap
Meski Wisata Ranu Regulo Dibuka, Jalur Pendakian Gunung Semeru Tetap Ditutup Kapolres Sebut Arus Balik di Probolinggo Ramai Lancar, Angka Kecelakaan Minim Mitigasi Bencana, BPBD Jember Siapkan Tiga Destana Baru Sosok Kakek Calang, Pembabat Desa Kamalkuning Probolinggo (1) Janda Muda di Probolinggo Ditemukan Bersimbah Darah Ditengah Jalan, Diduga Korban Pembunuhan Wisata Jeep di Gunung Semeru Lumajang, Menyusuri Rute Bekas Erupsi 2021 Silam

Pemerintahan · 13 Jun 2021 16:12 WIB

Lonjakan Covid-19, Porkab 2021 Ditunda


					Lonjakan Covid-19, Porkab 2021 Ditunda Perbesar

KRAKSAAN,- Pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Probolinggo 2021 dipastikan ditunda. Penundaan itu melalui pertimbangan dan sebagai antisipasi merebaknya kasus Covid-19 di wilayah Jawa Timur (Jatim).

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Probolinggo Sugeng Nufindarko mengatakan, penundaan pelaksanaan Porkab 2021 ini setelah pihaknya menerima masukan dan saran dari Satgas Penanganan Covid-19 setempat.

“Setelah dapat saran, baik dari pemerintah, Polres Probolinggo dan organisasi keagamaan mengingat adanya lonjakan kenaikan kasus Covid-19 di beberapa daerah di Indonesia maka itu menjadi alasan terkuatnya,” kata Sugeng, Minggu (13/6/2021).

Tentu, lanjut Sugeng, semuanya dilakukan setelah melihat perkembangan lonjakan kasus Covid-19 di beberapa daerah. Meskipun, di Kabupaten Probolinggo kasusnya sudah berkurang, tetapi daerah sekitar terjadi lonjakan kasus.

“Oleh karena itulah, panitia Porkab 2021 sepakat untuk menunda pelaksanaan Porkab yang rencana semula seharusnya dilaksanakan di Juli 2021 mendatang. Dan keputusan ini sudah dirapatkan dengan pihak satgas juga,” ungkap Sugeng.

Penundaan Porkab 2021, sambung dia, sambil melihat perkembangan kasus Covid-19 ke depan. Tetapi pihaknya sudah siap dengan segala ketentuan yang disarankan oleh Satgas Penanganan Covid-19 termasuk protokol kesehatan pelaksanaan 14 cabang olahraga.

“Terkait dengan penundaan Porkab 2021 ini, nanti akan kami sampaikan kepada seluruh cabang olahraga serta mengimbau agar tetap semangat berlatih keras. Apalagi tahun depan kita akan mengikuti Porprov 2022,” tandas Sugeng. (*)

 

Editor : Ikhsan Mahmudi

Publisher : A. Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Menjelang Lebaran, Pemkab Jember Jamin Stok Daging Sapi Aman

23 Maret 2025 - 20:21 WIB

Dua OPD di Jember Bakal Digabung demi Efisiensi, Tuai Penolakan

22 Maret 2025 - 03:30 WIB

Ketua DPRD Dukung Program Janji Politik Bupati Lumajang

18 Maret 2025 - 17:09 WIB

DPRD Kabupaten Pasuruan Rampungkan Pembahasan Raperda CSR, Siap Disahkan

18 Maret 2025 - 16:48 WIB

Via CSR, Bupati Lumajang Pastikan Anak Disabilitas Dapat Akses Pendidikan dan Fasilitas Pendukung Layak

16 Maret 2025 - 12:01 WIB

Kapolres Probolinggo Kota Dimutasi, jadi Wadir Resnarkoba Polda Jatim

14 Maret 2025 - 15:04 WIB

Komisi A DPRD Apresiasi Capaian Kinerja Diskominfo Lumajang

12 Maret 2025 - 11:48 WIB

Hujan Lebat, Bupati Probolinggo Gus Haris Sidak Kios untuk Atasi Persoalan Pupuk

10 Maret 2025 - 18:37 WIB

DPRD Lumajang Gelar Rapat Paripurna Sertijab Bupati dan Wakil Bupati

7 Maret 2025 - 16:38 WIB

Trending di Pemerintahan