Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Wisata · 17 Agu 2021 16:05 WIB

Kibarkan Merah Putih di Puncak P30, Ajang Bangkitkan Ekonomi


					Kibarkan Merah Putih di Puncak P30, Ajang Bangkitkan Ekonomi Perbesar

SUMBER,- Dinas Pemuda Olahraga, Pariwisata dan Budaya (Disporaparbud) Kabupaten Probolinggo memilik cara tersendiri untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-76. Yaitu, dengan menggelar upacara di Puncak Pundak Lembu atau dikenal dengan P30.

Upacara yang dipimpin Kepala Disporaparbud Kabupaten Probolinggo, Sugeng Wiyono, Selasa (17/8/2021) itu berjalan dengan khidmat. Para peserta dari staf dan Pemerintah Desa Wonokerso, Kecamatan Sumber.

Dikatakan Sugeng, selain memeriahkan HUT ke-76 RI, tujuan melaksanakan upacara di tempat wisata yang dikenal dengan sebutan Negeri di Atas Awan itu juga sebagai ajang promosi wisata. Mengingat saat ini perekonomian sektor wisata belum maksimal.

“Sederhana, dan tidak melibatkan banyak orang sehingga tidak mengundang kerumunan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes). Karena sebagai ajang promosi wisata ini setelah diresmikan oleh pemerintah,” kata Sugeng yang sekaligus inspektur upacara.

Geliat tersebut, sambung Sugeng, nantinya diharapkan mampu membangkitkan perekonomian masyarakat khususnya di sektor wisata Kabupaten Probolinggo di masa pandemi dan masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

“Sehingga meningkatkan kunjungan wisata dan tentunya memperbaiki ekonomi sektor pariwisata dalam masa pandemi Covid-19 ini dengan tetap ketat dalam prokes dan mengikuti SE (Surat Edaran) bupati tentang PPKM,” ujar Sugeng.

Seperti diketahui, Wisata Puncak Pundak Lembu (P30) di Desa Wonokerso, Kecamatan Sumber, Kabupaten Probolinggo resmi dibuka, 12 Agustus 2020 lalu. Puncak P30 lebih tinggi daripada Gunung Bromo yakni, 2.635 meter di atas permukaan laut (mdpl). P30 berada di sebelah barat Gunung Bromo, yang tingginya 2.329 mdpl.

Di Puncak P30, Gunung Semeru yang berada di sebelah selatan terlihat jelas. Begitupun sisi utara, panorama hijau memanjakan mata nampak terhampar. Tak heran hal itulah kemudian menjadi alasan P30 disebut sebagai Negeri di Atas Awan. (*)

 

Editor : Ikhsan Mahmudi
Publisher : A. Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Wisata Lumajang Akan Ditingkatkan Fasilitasnya

12 November 2024 - 12:59 WIB

TNBTS Terapkan Tarif Baru Penggunaan Drone Rp2 Juta per Hari

2 November 2024 - 16:22 WIB

Pariwisata Lumajang Jadi Tolok Ukur Perkembangan UMKM Daerah

27 Oktober 2024 - 19:36 WIB

BB TNBTS Naikkan Tarif Tiket Masuk Bromo, ini Besarannya

25 Oktober 2024 - 16:15 WIB

Warung Godhong Gedhang Lumajang Sajikan Panorama Pedesaan dan Pemandangan Alam Pegunungan

20 Oktober 2024 - 08:08 WIB

Kunjungan Wisatawan Asing ke Jatim Meningkat Tajam, Naik 77,33 Persen

13 Oktober 2024 - 11:43 WIB

Jajal Adrenalin, Naik Jip Susuri Jalur Mata Air Gunung Semeru

27 September 2024 - 13:16 WIB

Grojokan Sewu Lumajang Masuk Enam Besar di Dunia, dan Dua Besar di Asia

25 September 2024 - 17:01 WIB

Puncak B29 Negeri di Atas Awan Sajikan Panorama Alam Menakjubkan

22 September 2024 - 08:29 WIB

Trending di Wisata