Menu

Mode Gelap
Eksotika Pantai Karanganom, Destinasi Wisata Baru di Kabupaten Probolinggo KPU Pasuruan Tetapkan DPTb, Bangil Catat Pemilih Masuk Tertinggi, Grati Dominasi Pemilih Keluar Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang

Pemerintahan · 18 Okt 2021 14:27 WIB

Usai Didemo, Pemkab Penuhi Tuntutan Apdesi


					Usai Didemo, Pemkab Penuhi Tuntutan Apdesi Perbesar

PROBOLINGGO,- Tuntutan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Probolinggo terkait pemilihan kepala desa (pilkades) serentak tahap II dikabulkan Pemkab Probolinggo.

Kesepakatan digelarnya tahapan Pilkades tahap II serentak di 253 desa itu diketahui setelah perwakilan pengurus Apdesi menggelar audiensi di sela-sela demonstrasi dengan pihak Pemda setempat di lantai 3 Kantor Bupati Probolinggo.

Alhasil, untuk tahapan Pilkades dilaksanakan pada Kamis (28/10/2021) mendatang, di antara tahapan itu yaitu pendaftaran Calon Kepala Desa (Cakades) serta tahapan lainnya. Sementara untuk pelaksanaan pilkades, akan digelar pada Februari 2022 mendatang.

Ketua Apdesi Kabupaten Probolinggo, Hasanuddin mengatakan, melalui surat pernyataan yang ditandatangani oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) dan Asisten Pemda, pelaksanaan pilkades digelar pada 17 Februari 2022.

“Sementara untuk tahapannya dimulai 28 Oktober 2021. Dan ini sekaligus menjadi kado untuk saya selaku Ketua Apdesi, karena di hari itu juga bertepatan dengan hari ulang tahun saya,” kata Hasanuddin usai audiensi, Senin (18/10/2021).

Demonstrasi yang diikuti kurang lebih sekitar 3000 massa dari berbagai kecamatan, menurut Hasanuddin, lantaran setelah pihaknya melalui beberapa tahapan, salah satunya aundiensi dengan legislatif dan eksekutif serta berkirim surat.

“Tapi tidak ada kejelasan, dan surat yang kami kirim juga tidak dibalas. Sampai akhirnya kami mengirim surat unjuk rasa hari Kamis kemarin dan ternyata mereka (pemda) mulai menanggapi surat itu,” ungkap mantan Kepala Desa Penambangan, Kecamatan Pajarakan ini.

Sementara itu, Asisten I Pemkab Probolinggo, Heri Sulistyanto mengatakan, jika pelaksanaan pilkades jika tidak ada halangan tetap digelar Februari 2022 mendatang. Begitu juga dengan tahapan pelaksanaannya direncanakan Oktober 2021.

“Tapi itu insya-Allah, karena pasti dan tidaknya manusia tidak bisa merencanakan. Apalagi ketika pemerintah pusat mengeluarkan larangan ya kita tidak bisa berbuat apa. Tapi kami dari panitia kabupaten komitmen mengawal itu (Pilkades) di 17 Februari,” kata Heri.

Sekadar informasi, ribuan warga di Kabupaten Probolinggo meluruk kantor bupati setempat, Senin (18/10/2021).

Aksi ini dipicu tidak adanya kejelasan soal pelaksanaan tahapan pilkades serentak tahap II di 253 desa.

Massa datang dengan mengendarai truk, mobil hingga sepeda motor dari arah timur dan barat Jalan Raya Panglima Sudirman, Kota Kraksaan. Setibanya di depan kantor Bupati Probolinggo, massa turun untuk menyampaikan aspirasinya.

Jalur pantura Probolinggo-Situbondo, tepatnya di depan kantor Bupati Probolinggo, sempat macet akibat tumpukan massa melimpah ke badan jalan. Alhasil, aparat petugas kepolisian harus bekerja keras agar kemacetan lalulintas dapat terurai. (*)

Editor : Ikhsan Mahmudi
Publisher : Albafillah

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman

23 November 2024 - 15:44 WIB

Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024

22 November 2024 - 14:36 WIB

Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

21 November 2024 - 18:43 WIB

Tahun 2025, PAD Lumajang Ditargetkan Sebesar Rp422,3 Miliar

18 November 2024 - 15:49 WIB

Lumajang Programkan Makan Gratis Bergizi

18 November 2024 - 09:27 WIB

Perda Madin Ditolak Kemenkum, DPRD Lanjutkan dengan Penyelenggaraan Fasilitas Pesantren

14 November 2024 - 16:58 WIB

Soal Keterbukaan Informasi Publik, Pemkab Lumajang Dituntut Responsif terhadap Aspirasi Masyarakat

14 November 2024 - 16:34 WIB

Tingkat Kerawanan Pilkada Merah, Pemkab Lumajang Raker dan RDP di DPR/MPR RI

14 November 2024 - 08:53 WIB

Paripurna DPRD Lumajang, Nasdem-PKS Soroti Bengkaknya Alokasi Belanja Pegawai

14 November 2024 - 06:41 WIB

Trending di Pemerintahan