PASURUAN,- Korban hilang yang diduga terseret banjir asal Desa Galih, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan, akhirnya ditemukan. Jasad korban ditemukan di Sungai Winongan, tepatnya di Dusun Ketonggo, Desa Lebak, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, Selasa (30/11/2021) sore.
Dantim Basarnas Surabaya, Putra Rostya menjelaskan, korban ditemukan sekitar pukul 17.00 WIB. Korban pertama kali ditemukan oleh warga setempat yang sedang berada di bantaran sungai.
“Jadi warga menemukan sesosok jenazah terbawa oleh arus sungai kemudian warga melaporkan ke kepolisian setelah itu melaporkan kepada kita dan setelah itu kita evakuasi,” kata Putra.
Saat ini, dijelaskan Putra, korban dibawa ake Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Grati untuk diotopsi dan pengenalan korban ke pihak keluarga. “Selanjutnya akan dibawa ke rumah korban,” jelas dia.
Seperti diberitakan, S-D (49) warga Dusun Krajan RT 01 RW 01, Desa Pasrepan, dilaporkan hilang. Diduga ia hanyut terbawa banjir di Sungai Desa Galih, Kecamatan Pasrepan, Kamis (25/11/2021).
Korban diketahui hanyut pada saat mencari pakan burung (kroto) bersama menantunya. Kejadian itu diperkirakan berlangsung ekitar pukul 14.30 WIB hingga 15.00 WIB. (*)
Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah