Pakuniran,- Banjir bandang yang menerjang Desa Gunggungan Kidul, Kecamatan Pakuniran, Kabupaten Probolinggo pekan lalu, memantik keprihatinan berbagai pihak. Tak terkecuali Ketua Komisi VI DPR-RI, Faisol Riza.
Sabtu (22/1/22) pagi, politisi kelahiran tahun 1973 silam itu meninjau kawasan terdampak bencana di Dusun Pancor, Desa Gunggungan Kidul. Ia juga berdialog dengan warga sekitar, untuk menampung aspirasi warga pasca dilanda bencana.
Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu juga memberikan tali asih kepada keluarga Sunijar (53), warga setempat yang meninggal pasca terseret banjir bandang.
“Turun berdukacita, semoga sedikit membantu dan meringankan beban keluarga, kami juga sangat prihatin dengan bencana ini. Dengan cuaca seperti saat ini, semua bisa terjadi, oleh karena itu warga harus lebih waspada,” pesan Faisol Riza kepada keluarga Sunijar.
Di lokasi, Riza sempat menghubungi manejemen Perusahaan Listrik Negara (PLN) area Jawa, Madura dan Bali (Jamali) untuk menanyakan pasokan listrik ke kawasan lereng pegunungan Argopuro itu. Sebab pasca diterjang banjir bandang, aliran listrik ke umah warga kerap tersendat.
“Saya juga meminta kepada pihak Telkom agar bisa mempermudah warga di sini dalam menggunakan telepon selular. Sehingga informasi seperti bencana bisa segera ditangani oleh aparat dan pemerintah,” ungkapnya.
Diketahui, banjir bandang menerjang Desa Gunggungan Kidul, Senin (16/1/22) sekitar pukul 15.00 WIB. Bencana ini mengakibatkan seorang petani meninggal dunia pasca terseret arus, 2 jembatan penghubung antar dusun putus, sebuah warung hancur dan 2 tiang listrik roboh. (*)
Editor : Efendi Muhammad
Publisher : Albafillah