Menu

Mode Gelap
Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin Sebanyak 200 KK dan 1.000 Jiwa di Rowokangkung, Lumajang Dilanda Banjir Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024 Adanya Jalan Tambang di Lumajang Diharapkan Bisa Tingkatkan PAD Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

Pemerintahan · 1 Feb 2022 15:15 WIB

BPBD Kota Probolinggo Bantu Cari ABK Tenggelam di Kalibuntu


					BPBD Kota Probolinggo Bantu Cari ABK Tenggelam di Kalibuntu Perbesar

Probolinggo – Pencarian anak buah kapal (ABK) Kapal Motor (KM) Anugrah Jaya, warga Kecamatan Mayangan yang terjatuh saat mencari ikan dan belum ditemukan hingga sekarang. Untuk memaksimalkan pencarian, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Probolinggo menerjunkan tiga perahu untuk melakukan pencarian.

Dengan menggunakan perahu karet dan fiber, dan satu kano, BPBD Kota Probolinggo, bersama Satpol Airud Polres Probolinggo dan Pos Kamladu TNI AL ikut melakukan pencarian. Petugas gabungan di bagi menjadi tiga tim, dimana satu perahu berisi dua hingga lima petugas.

“Pencarian korban hari ini kami fokuskan melakukan penyisiran di sekitar mangrove, mulai dari Pelabuhan Perikanan Mayangan, hingga Pantai Bentar. Kemudian dilanjutkan ke arah barat hingga Desa Pesisir, Kecamatan Sumberasih,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Kota Probolinggo, Sugito Prasetyo.

Dengan bergabungnya BPBD Kota Probolinggo dalam pencarian korban yang bernama Engkos (47), warga Jalan Ikan Dorang, Kelurahan/ Kecamatan Mayangan, maka area pencarian semakin meluas. Di mana dua tim fokus pencarian di perairan Paiton, sedangkan tim BPBD Kota Probolinggo bersama petugas gabungan fokus di perairan Kota, hingga Pantai Bentar.

“Semoga, pencarian yang kita lakukan bersama petugas gabungan ini korban dapat ditemukan, namun jika masih nihil, pencarian akan kita lanjutkan hingga hari ke- 7, yakni hari Kamis,” imbuh Sugito.

Selama proses pencarian, kata Sugito, kondisi cuaca baik dan gelombang laut cukup tenang. “Tim juga bertanya ke sejumlah nelayan yang sedang melaut, namun korban masih belum ditemukan,” ujarnya.

Karena hingga pencarian hari kelima, korban belum ditemukan, BPBD dan petugas gabungan dari Poskamladu TNI AL Satpolairud akan melanjutkan pencarian besok.

“Pencarian besok masih menunggu Pos Basarnas Paiton untuk titik pencariannya. Semoga pencarian besok, korban dapat ditemukan,” kata Sugito.

Sebelumnya, korban dilaporkan terjatuh ke laut, Jumat pagi (28/1/22). Saat itu KM. Anugrah Jaya tempat korban bekerja sedang mencari ikan di perairan Kalibuntu, Kraksaan.

Diperoleh informasi, sebelumnya korban bekerja di kapal dalam kondisi sakit. Diduga saat kapal mencari ikan, penyakit korban kambuh, hingga korban terjatuh. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Albafillah

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sebanyak 200 KK dan 1.000 Jiwa di Rowokangkung, Lumajang Dilanda Banjir

22 November 2024 - 14:45 WIB

Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024

22 November 2024 - 14:36 WIB

Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

21 November 2024 - 18:43 WIB

Tiga Kendaraan Kecelakaan di Pandaan, Dua Orang Luka

18 November 2024 - 16:07 WIB

Tahun 2025, PAD Lumajang Ditargetkan Sebesar Rp422,3 Miliar

18 November 2024 - 15:49 WIB

Lumajang Programkan Makan Gratis Bergizi

18 November 2024 - 09:27 WIB

Tiga Rumah di Bantaran Ludes Terbakar, Dua Warga Luka Bakar

17 November 2024 - 08:02 WIB

Gudang Mebel Antik di Desa Pesisir Terbakar, Kerugian Rp 600 Juta

15 November 2024 - 07:01 WIB

Perda Madin Ditolak Kemenkum, DPRD Lanjutkan dengan Penyelenggaraan Fasilitas Pesantren

14 November 2024 - 16:58 WIB

Trending di Pemerintahan