PURWODADI, – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Malang – Surabaya, tepatnya di Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Jumat (4/3/2022) siang. Kecelakaan ini melibatkan truk trailer dan pengendara motor.
Informasi warga di sekitar lokasi kejadian, Mamat, kecelakaan terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Awalnya, pengendara Suzuki Smash berplat N-6999-TAY, melaju dari arah selatan atau dari arah Malang menuju ke utara.
Sedangkan dari arah berlawanan, melaju truk kontainer yang disopiri Alhuda Firmansyah (26) warga Surabaya bersama keneknya, Kiki Risky (21) yang juga berasal dari Kota Pahlawan.
Setibanya di lokasi kejadian, tiba-tiba kendaraan besar nan panjang itu mengambil jalur kiri dan menabrak pengendara sepeda motor. Bahkan trailer masuk ke sungai, yang berada di pinggir jalan.
“Kemungkinan remnya blong mas, karena tiba-tiba masuk ke jalur kiri dan menabrak sepeda motor,” kata Mamat kepada PANTURA7.com.
Akibat tabrakan itu, motor yang dikendarai Suharto (54) warga Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, ringsek pada bagian belakang. Meski sempat terpental, namun nyawa Suharto masih tertolong.
“Sedangkan truk trailer dengan nomor polisi L-5629-UP terjun ke sungai. Tapi tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini,” papar Mamat.
Hingga saat ini polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Sedangkan para korban dilarikan ke Puskesmas Purwodadi. (*)
Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah