Menu

Mode Gelap
Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

Pemerintahan · 6 Mar 2022 18:51 WIB

Stok Melimpah, Daging Sapi Aman Hingga Lebaran


					Stok Melimpah, Daging Sapi Aman Hingga Lebaran Perbesar

PROBOLINGGO,- Dinas Peternakan Kesehatan Hewan (DPKH) Kabupaten Probolinggo menyatakan, stok daging masih aman, bahkan hingga Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri mendatang. Tidak hanya stok, harga daging juga diperkirakan normal.

Bahkan belakangan ini, setiap harinya Rumah Pemotongan Hewan (RPH) DPKH masih terus beroperasi. Rata-rata sehari, pemotongan bisa 1-3 ekor sapi. Hal itu dinilai tidak mempengaruhi harga daging sapi di pasaran bahkan ketika Idul Fitri nanti.

Kepala DPKH Kabupaten Probolinggo, Yahyadi mengatakan, jika produksi daging sapi di sejumlah RPH sampai saat ini masih lancar. Meskipun, masing-masing RPH rata-rata pemotongan cukup berbeda dari segi jumlah sapi yang dipotong.

“Untuk RPH Krejengan itu tiap harinya 1-3 ekor sapi, Maron 1-4 ekor, Banyuanyar 1-3 ekor, Leces 1-3 ekor, Besuk 1-2 ekor, dan Gading 1-3 ekor. Jadi untuk saat ini pemotongan daging masih normal di RPH yang ada,” kata Yahyadi, Minggu (6/3/2022).

Dengan adanya pemotongan sapi di setiap RPH berbeda, Yahyadi menyebut, jika stok daging di pasaran masih sangat aman. Sehingga, selain tak berpengaruh ke stok, juga tidak akan mempengaruhi harga yang akan mengalami kenaikan cukup signifikan.

“Masih cukup, insyaallah aman, begitupun harga. Jika ada yang harga yang berada, bisa jadi pedagang dagingnya tidak mengambil ke RPH. Seperti yang di pasar semampir. Tapi kalau untuk perbedaanya tidak signifikan, kalau untuk stok ya aman,” ungkap Yahyadi.

Sementara itu, lanjut Yahyadi, melimpah daging sapi di Kabupaten Probolinggo, dinilainya harga tidak akan terpengaruh hingga mendekati Idul Fitri sekalipun. Untuk populasi sapi, di akhir tahun 2021 kemarin masih tersedia ratusan ribu sapi.

“Populasi sapi di akhir tahun masih 325 ribu lebih ini masih cukup. Berbeda dengan di luar daerah, seperti Bekasi dan Jakarta. Harganya rata-rata Rp110 ribu per kilogram, ya masih sama lah seperti harga-harga sebelumnya ketika sudah masuk momentum,” tuturnya. (*)

 

Editor : Ikhsan Mahmudi

Publisher : Albafillah

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

24 November 2024 - 12:19 WIB

Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman

23 November 2024 - 15:44 WIB

Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024

22 November 2024 - 14:36 WIB

Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

21 November 2024 - 18:43 WIB

Tahun 2025, PAD Lumajang Ditargetkan Sebesar Rp422,3 Miliar

18 November 2024 - 15:49 WIB

Lumajang Programkan Makan Gratis Bergizi

18 November 2024 - 09:27 WIB

Perda Madin Ditolak Kemenkum, DPRD Lanjutkan dengan Penyelenggaraan Fasilitas Pesantren

14 November 2024 - 16:58 WIB

Soal Keterbukaan Informasi Publik, Pemkab Lumajang Dituntut Responsif terhadap Aspirasi Masyarakat

14 November 2024 - 16:34 WIB

Tingkat Kerawanan Pilkada Merah, Pemkab Lumajang Raker dan RDP di DPR/MPR RI

14 November 2024 - 08:53 WIB

Trending di Pemerintahan