Probolinggo – Satlantas Polres Probolinggo Kota (Polresta) punya cara sendiri dalam menggelar Operasi Patuh Semeru 2022. Pada Minggu sore (12/6/2022) misalnya, anggota Satlantas memberikan sapu tangan (bermakna Menyapu Tantangan di Jalan) kepada para pelanggar peraturan lalu lintas.
Bertempat di traffic light Brak, sejumlah anggota Satlantas membagikan sapu tangan kepada pengguna kendaraan. Namun sapu tangan ini dibagikan kepada pengendara roda dua dan roda empat yang tidak tertib berlalu lintas.
“Sasaran pemberian sapu tangan ini kepada pengguna jalan yang tidak tertib berlalu lintas, mulai tidak menggunakan helm, berkendara melebihi kapasitas, hingga berkendara tak memakai sabuk pengaman,” ujar Kasat Lantas Polres Probolinggo Kota, AKP Roni Faslah.
Pembagian sapu tangan dalam rangka Operasi Patuh Semeru 2022 ini juga untuk menegakkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran arus lalu lintas (Kamseltibcarlabtas).
Selain itu, dalam kegiatan dengan makna “menyapu tantangan” ini juga menjadi tantangan bagi Satlantas untuk tertib berlalu lintas dengan tiga hal pokok mulai dari pengendara, kendaraan, dan tempat. Tiga hal pokok ini menjadi upaya Satlantas agar ke depan pengendara dapat tertib berlalu lintas.
“Kami mengimbau kepada pengendara untuk selalu beretika, sopan santun, dan menghargai dalam berlalu lintas, agar tidak terjadi kecelakaan lalu lintas khususnya di wilayah Kota Probolinggo,” imbuhnya.
Diketahui Operasi Patuh Semeru 2022 akan digelar selama 14 hari (13-26 Juni). Ada delapan sasaran di antaranya, kendaraan tidak standar, melawan arus, tidak memakai helm SNI, tidak memakai sabuk pengaman, hingga berkendara menggunakan HP. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.