Menu

Mode Gelap
Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin Sebanyak 200 KK dan 1.000 Jiwa di Rowokangkung, Lumajang Dilanda Banjir Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024 Adanya Jalan Tambang di Lumajang Diharapkan Bisa Tingkatkan PAD Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan

Hukum & Kriminal · 22 Jun 2022 23:02 WIB

Antar Kekasih Bekerja, Motor Remaja ini Dimaling 


					Antar Kekasih Bekerja, Motor Remaja ini Dimaling  Perbesar

Krejengan,- Pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di wilayah Kabupaten Probolinggo, kian meresahkan. Terbaru, dua sepeda motor sekaligus raib digondol maling saat diparkir di halaman kafe.

Informasi yang dihimpun PANTURA7.com di lokasi kejadian, curanmor ini terjadi di sebuah kafe Dusun Salembu, Desa Sentong, Kecamatan Krejengan, Rabu (22/6/22), sekitar pukul 14.15 WIB.

Awalnya, Riko Junianto (20) mengantar kekasihnya, Indri (18) ke cafe untuk bekerja, sekitar pukul 14.00 WIB. Riko mengendarai Honda Beat hitam dengan nomor polisi (nopol) N 6911 MN.

Riko lantas memarkir motornya di parkiran samping kafe. Tak lama berselang, salah satu pengunjung kafe meminta Indri untuk menayangkan rekaman Close Circuit Television (CCTV) yang terpasang di kafe.

Hal itu dilakukan karena ia mencurigai Honda Scoopy warna merah hitam nopol N 3380 E milik temannya, Abdullah Faqih, hilang dicuri lantaran sudah tidak tampak di tempat parkir.

“Saya sampai di cafe ini sekitar pukul 14.00 WIB, setelah itu ada pelanggan yang tanya CCTV ke saya karena sepeda motor temannya itu hilang di parkiran samping cafe. Setelah itu, pacar saya ini lihat sepedanya, ternyata hilang juga,” kata Indri.

Alhasil dalam waktu bersamaan, 2 sepeda motor yang diparkir di samping cafe di jalur Kraksaan – Gading itu raib dibawa maling. Pasca kejadian, pemilik kafe, Afkal (29), melapor ke aparat kepolisian setempat.

“Setelah tahu kalau ada yang kehilangan sepeda, pemilik kafe berangkat ke Kota Probolinggo untuk membeli CCTV. Sebab yang ada CCTV-nya cuma di dalam kafe, kalau diluar tidak ada,” ungkap Indri.

Sementara itu, sejumlah anggota Polsek Krejengan tampak mendatangi lokasi dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Selain itu, Riko Junianto selaku korban, dibawa ke mapolsek untuk dimintai keterangannya. Belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait curanmor yang meresahkan masyarakat ini. (*)

 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: A. Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 68 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi

21 November 2024 - 18:22 WIB

Istri Laporkan Suami WNA atas Dugaan KDRT, Kuasa Hukum Desak Polisi Segera Tahan Pelaku

20 November 2024 - 18:16 WIB

Dibacok dan Dilempar Bondet, Dua Warga Pasrepan Luka Parah, Pelaku Masih Diburu

20 November 2024 - 16:08 WIB

Edarkan Pil Koplo ke Pengamen, Dua Pengedar Asal Mayangan Diciduk Polisi

15 November 2024 - 16:43 WIB

Dua Pelaku Judi Online Ditangkap, Terancam 10 Tahun Penjara dan Denda Rp 10 Miliar

14 November 2024 - 17:05 WIB

Muda-Mudi Pembuangan Bayi di Guyangan Ditetapkan Tersangka, Terancam Tujuh Tahun Penjara

14 November 2024 - 16:51 WIB

Enam Spesialis Curwan di Tujuh Tempat di Lumajang Dibekuk, Lima Kabur

14 November 2024 - 05:20 WIB

Begini Pengakuan Penjual Kopi yang Jadi Korban Begal di Temenggungan

13 November 2024 - 16:48 WIB

Dua Pelaku Penusukan di Samping Kantor Polres Lumajang Diamankan

13 November 2024 - 15:02 WIB

Trending di Hukum & Kriminal