Menu

Mode Gelap
Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

Olahraga · 10 Des 2022 19:11 WIB

Kejurnas Motor Trail di Bromo, Ajang Pembuktian Pembalap Lokal


					Kejurnas Motor Trail di Bromo, Ajang Pembuktian Pembalap Lokal Perbesar

Probolinggo – Kejuaran nasional (kerjurnas) motor cross bertajuk Indonesia Enduro Rally Championship (IERC) 2022 kembali digeber. Kali ini, kejurnas dengan titik start di Kecamatan Sukapura serta menempuh jarak ratusan kilometer ini merupakan ajang pembuktian pembalap lokal.

IERC sendiri merupakan ajang balap motor cross di mana para pembalap menempuh jalur extrem dengan start dan finish di dua kota berbeda dan digelar selama tiga hari. Selain membutuhkan keahlian pembalap dalam melibas medan yang dilalui, kejurnas ini juga memerlukan persiapan yang matang, baik motor hingga kerjasama tim.

Kejuaraan ini digelar pada 9-11 Desember 2022, start dari wilayah Kecamatan Sukapura Kabupaten Probolinggo dan finish di Lumajang. Selama tiga hari, para pembalap berlomba menaklukkan medan, yang menyuguhkan keindahan Gunung Bromo.

Ketua Pelaksana Event IERC, Edi Nurwanto mengatakan, kejurnas ini bertema “From Sun Meet The Moon” merupakan ronde kedua setelah ronde pertama digelar di Jawa Tengah. Pemilihan Gunung Bromo, selain medannya yang cukup menantang, melalui kejuaraan ini panitia ingin lebih mengenalkan wisata Gunung Bromo.

“Total ada 130 peserta yang terbagi menjadi empat kelas. Dari 130 peserta ini ada juga pembalap dari luar negeri. Kami berharap, dengan even ini dapat kembali dipulihkan wisata pasca-Covid-19, serta membantu berkembangnya UMKM,” ujarnya.

Ada empat kelas yang diperlombakan, yakni Team Enduro Class Individu, Enduro Build Up, Individu Enduro Lokal, dan Kelas Enduro 40+. Untuk menempuh jalur yang dilalui, peserta harus mengandalakan GPS. Selain itu, untuk memantau peserta selama di lintasan, panitia menggunakan live tracking.

Dengan adanya kelas lokal, banyak pembalap lokal khususnya dari Probolinggo yang turut serta dalam kejurnas ini. Tak ayal, kejurnas ini sebagai ajang pembuktian pembalap-pembalap lokal.

Salah satu pembalap asal Probolinggo, Nyumalisa mengatakan, baru pertama kali mengikuti even kejurnas ini. Sjauh ini, kesulitan hanya saat berada di jalur. Namun demikian, di hari berikutnya, ia akan berusanya semaksimal mungkin.

“Untuk kejurnas ini saya ikut di kelas lokal, dan memang di hari pertama kendala hanya saat berada di lintasan. Seperti diketahui, lintasan di lereng Gunung Bromo cukup menantang,” ujarnya.

Hal senada disampaikan pembalap lain asal Probolinggo, Eko Apriyanto. Ia mengatakan, ia ikut kelas individu enduro build up, di mana sebelum turun di kejurnas ini selain persiapan menghadapi rute, juga persiapan kendaraan.

“Kejuaraan ini tentunya ditunggu oleh lara pecinta motor trail, karena menantang. Kami berharap, kejuaraan ini tahun depan dapat digelar kembali di Gunung Bromo,” ujarnya. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Lumajang Ikuti 15 Cabor pada Popda XIV di Bangkalan

4 November 2024 - 13:36 WIB

Udik Djuantoro Terpilih sebagai Ketua PSSI Kabupaten Pasuruan

13 Oktober 2024 - 18:55 WIB

Bangganya Pj. Bupati, Atlet Lumajang Harumkan Jawa Timur dengan Sumbangan 16 Medali di PON XXI

27 September 2024 - 15:41 WIB

Bikin Bangga! Atlet Kota Probolinggo Sumbang 9 Medali dalam Ajang PON ke-21

26 September 2024 - 19:23 WIB

Hingga Hari ke-9, Atlet Kota Probolinggo Kontingen Jatim Telah Sumbang 7 Medali

17 September 2024 - 15:13 WIB

Top! Dua Atlet Sepak Takraw asal Kota Probolinggo Dulang Emas di PON XXI

13 September 2024 - 19:08 WIB

Kado Hari Jadi, Atlet Panjat Tebing asal Kota Probolinggo Raih Emas di PON ke-XXI

10 September 2024 - 18:24 WIB

1.600 Pelari dari 22 Negara Siap Berlari di Kaki Gunung Bromo

22 Agustus 2024 - 20:18 WIB

Top! Dua Anggota Polres Probolinggo Kota Sabet Juara Kejuaraan Taekwondo di Malaysia

13 Agustus 2024 - 13:20 WIB

Trending di Olahraga