Menu

Mode Gelap
Karyawati Eratex Kena Begal di Maron, Motor Dirampas 174 Warga Kota Probolinggo Bakal Naik Haji, Diminta Segera Lunasi BPIH Memalukan! Sekelompok Pria Pesta Miras di Area Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Sebelum Bunuh Istri, Suami di Probolinggo Minta ‘Jatah’ ke Korban Pemkot Pasuruan Ajukan Lima Raperda, Ini Isinya Fenomena Tabrakkan Diri ke Kereta Api Mulai Marak di Kota Probolinggo, ini Kata Psikolog

Hukum & Kriminal · 30 Des 2022 17:07 WIB

Polisi Sita Pikap Bodong di Gading, Diduga Alat Angkut Hewan Curian


					Polisi Sita Pikap Bodong di Gading, Diduga Alat Angkut Hewan Curian Perbesar

Gading,- Polsek Gading, Polres Probolinggo, mengamankan 1 unit Daihatsu Gran Max bodong, yang diduga digunakan oleh pelaku kejahatan untuk mengangkut hewan ternak hasil curian.

Kapolsek Gading Iptu Ahmad Jamil mengatakan, Kamis (29/12/22) dini hari, kendaraan bak terbuka tanpa plat nomor itu melaju dari arah timur atau dari Desa Wangkal menuju ke arah barat Desa Kaliacar, Kecamatan Gading.

Saat melintas di depan kantor Polsek Gading, kendaraan berwarna hitam itu lantas diberhentikan oleh petugas kepolisian. Namun, pengemudi justru mempercepat laju kendaraan.

“Kemudian anggota kami melakukan pengejaran atas kendaraan tersebut. Alhamdulillah berhasil ditemukan di Desa Ranu Wurung dalam keadaan kosong,” jelas Jamil kepada wartawan, Jum’at (30/12/22).

Jamil mengatakan, saat dicek kendaraan dalam keadaan kosong, baik sopir maupun muatannya. Pencarian terhadap sopir pikap yang dilakukan petugas kepolisian, tak membuahkan hasil.

“Diduga kendaraan ini memuat hewan curian. Setelah kami lakukan pencarian, sapinya nihil. Sampai saat ini belum ada laporan mengenai masyaralat Kecamatan Gading yang kehilangan hewan ternak,” paparnya.

Selanjutnya, kendaraan bak terbuka itu dilimpahkan ke Polres Probolinggo untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut. “Barang bukti pikap sudah kami limpahkan ke Polres Probolinggo,” ia memungkasi. (*)

Editor : Efendi Muhammad
Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Karyawati Eratex Kena Begal di Maron, Motor Dirampas

21 April 2025 - 20:55 WIB

Memalukan! Sekelompok Pria Pesta Miras di Area Stadion Gelora Merdeka Kraksaan

21 April 2025 - 18:46 WIB

Sebelum Bunuh Istri, Suami di Probolinggo Minta ‘Jatah’ ke Korban

21 April 2025 - 18:23 WIB

Kasus Pelecehan Siswa SMP oleh Guru PNS, Polres Masih Periksa Sejumlah Saksi

21 April 2025 - 14:08 WIB

Satu Keluarga Dibegal saat Lintasi Jalan Raya Selogudig Kulon Probolinggo, Motor Amblas

20 April 2025 - 18:51 WIB

Emosi Saat Disapa, Eks Napi Tantang Polisi, Begitu Diperiksa Positif Sabu dan Judi Online

19 April 2025 - 16:54 WIB

Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi

18 April 2025 - 17:43 WIB

Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi

18 April 2025 - 05:40 WIB

Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus

17 April 2025 - 18:23 WIB

Trending di Hukum & Kriminal