Menu

Mode Gelap
Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin Sebanyak 200 KK dan 1.000 Jiwa di Rowokangkung, Lumajang Dilanda Banjir Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024 Adanya Jalan Tambang di Lumajang Diharapkan Bisa Tingkatkan PAD Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan

Peristiwa · 6 Jan 2023 13:43 WIB

Pasca Jumatan, Sebagian Kraksaan dan Besuk Tanpa Listrik


					Pasca Jumatan, Sebagian Kraksaan dan Besuk Tanpa Listrik Perbesar

Probolinggo – Ribuan warga yang menjadi pelanggan Perusahaan Listrik Negara (PLN) di sebagian wilayah kerja Unit Layanan Pelanggan (ULP) PLN Rayon Kraksaan tidak akan bisa menikmati saluran listrik pada Jumat (6/1/2023). Pasalnya, PLN akan melakukan pemadaman.

Manager ULP PLN Rayon Kraksaan Rechi Novriadi mengatakan, pemadaman tidak akan dilakukan di semua wilayah kerjanya. Hanya di sejumlah desa di Kecamatan Kraksaan dan Kecamatan Besuk yang akan diputus sementara aliran listriknya.

“Betul, kami akan melakukan pemadaman dalam rangka pemeliharaan SUTM (Saluran Udara Tegangan Menengah, Red). Jadi dari daerah Kandangjati (Kraksaan, Red) terus ke timur (Kecamatan Besuk, Red) akan dipadamkan,” katanya.

Selain hanya melakukan pemadaman di beberapa daerah di dua kecamatan tersebut, ia juga menyampaikan bahwa pemadaman tidak akan dilakukan selama sehari penuh. Pihaknya memperkirakan pemeliharaan SUTM tersebut hanya membutuhkan waktu selama kurang lebih tiga jam.

“Kami mulainya nanti setelah Jumatan pukul 13.00-16.00 WIB. Tapi seumpama pemeliharaannya ini selesai sebelum pukul 16.00 WIB itu, maka listrik akan segera kami nyalakan,” ujarnya.

Sementara itu, Ika Novia salah seorang pelanggan listrik di Desa Sumurdalam, Kecamatan Besuk mengatakan, lebih baik PLN melakukan pemeliharaan pada siang hari daripada harus memadamkan listrik pada malam hari.

“Tidak apa-apa dipadamkan kalau mau memperbaiki, biar ketika malam tidak sering padam. Kan susah kalau malam padam, sudah gelap ditambah listrik tidak ada,” paparnya. (*)

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sebanyak 200 KK dan 1.000 Jiwa di Rowokangkung, Lumajang Dilanda Banjir

22 November 2024 - 14:45 WIB

Tiga Kendaraan Kecelakaan di Pandaan, Dua Orang Luka

18 November 2024 - 16:07 WIB

Tiga Rumah di Bantaran Ludes Terbakar, Dua Warga Luka Bakar

17 November 2024 - 08:02 WIB

Gudang Mebel Antik di Desa Pesisir Terbakar, Kerugian Rp 600 Juta

15 November 2024 - 07:01 WIB

Mayat Bayi Perempuan Hebohkan Warga Guyangan Krucil

8 November 2024 - 16:27 WIB

Mobil Tertabrak Kereta di Pasuruan, Lima Orang Luka-luka

7 November 2024 - 15:16 WIB

Laka Maut di Winongan, Pengendara Motor Tewas, Satu Luka Parah

6 November 2024 - 12:30 WIB

Innalillahi! Janda Penunggu Warkop Akhiri Hidup dengan Cara Tragis

3 November 2024 - 18:02 WIB

Kecelakaan Truk Pengangkut Kerbau di Tol Gempol-Pasuruan, Beberapa Ekor Terpental

2 November 2024 - 16:11 WIB

Trending di Peristiwa