Menu

Mode Gelap
Songsong Porprov 2025, KONI Kota Probolinggo Siapkan 34 Cabor Maling Kambing di Lumajang Tertangkap, Motornya Dibakar Pikap Tabrak Dump Truk di Jalur Pantura Banjarsari Probolinggo, 3 Orang Luka-luka Pasca Libur Panjang, 574 Ribu Ton Sampah Menggunung di TPA Bestari Kota Probolinggo Pemkab Jember Luncurkan UHC Prioritas, Seluruh Warga Kini Bisa Berobat Gratis Kiai Hasan Genggong, Ulama Sejuta Karomah dengan Jejak Spiritual Mendalam

Politik Dan Pemerintahan · 4 Feb 2023 14:34 WIB

KPU Lumajang Godok Dapil, Lahirkan 3 Opsi


					Kantor KPU Kabupaten Lumajang.  Perbesar

Kantor KPU Kabupaten Lumajang. 

Lumajang,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajang terus mematangkan persiapan menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Salah satu hal yang digodok serius adalah perihal pemilahan Daerah Pemilihan (Dapil).

Komisioner KPU Lumajang, Yusuf Adi Pemungkas mengatakan, saat ini ada 3 opsi dapil yang sedang digodok. Yakni lima dapil seperti semula, enam dapil dan tujuh dapil.

Soal kabar yang beredar bahwa Lumajang akan dipecah menjadi 7 dapil, dijelaskan Yusuf, hingga saat ini KPU Lumajang belum menerima keputusan resmi dari KPU RI.

“Kita belum mendapatkan informasi resminya dari KPU RI, jika ada informasi bahwa Kabupaten Lumajang pecah 7 dapil, itu hanya asumsi-asumsi saja,” kata Yusuf, Sabtu (4/2/2023).

Jika nantinya memang ada perubahan dapil, menurutnya, hal itu tidak akan mengganggu para penyelenggara pemilu yang sudah terbentuk. Sebab PPK dan PPS berbasis Kecamatan dan Desa.

“Nantinya, apakah Lumajang akan pecah dapil atau tetap 5 dapil, akan disampikan KPU RI maksimal tanggal 9 Feberuari 2023,” tutur Yusuf.

Berikut opsi dapil di Kabupaten Lumajang:

Opsi pertama 5 Dapil. 

Meliputi Dapil 1 (Lumajang, Sukodono, Jatiroto, Tekung dan Sumbersuko); Dapil 2 (Yosowilangun, Tempeh, Kunir dan Rowokangkung) 10 kursi; Dapil 3 (Pasirian, Candipuro, Pronojiwo dan Tempursari); Dapil 4 (Pasrujambe, Senduro, Padang dan Gucialit); dan Dapil 5 (Kedungjajang, Klakah, Randuagung dan Ranuyoso).

Opsi kedua 6 Dapil. 

Meliputi Dapil 1 (Tekung, Lumajang, Sukodono dan Sumbersuko) 10 kursi; Dapil 2 (Tempeh, Kunir dan Yosowilangun) 9 kursi; Dapil 3 (Tempursari, Pasirian, Candipuro dan Pronojiwo) 10 kursi; Dapil 4 (Pasrujambe, Senduro, Padang dan Gucialit) 7 kursi; Dapil 5 (Kedungjajang, Klakah dan Ranuyoso)7 kursi; dan Dapil 6 (Rowokangkung, Jatiroto dan Randuagung) 7 kursi.

Opsi ketiga 7 Dapil. 

Meliputi Dapil 1 (Lumajang, Sukodono dan Sumbersuko) 8 kursi; Dapil 2 (Kunir, Yosowilangun dan Tekung) 7 kursi; Dapil 3 (Pasirian dan Tempeh) 8 kursi; Dapil 4 (Tempursari, Pronojiwo dan Tempursari) 6 kursi; Dapil 5 (Pasrujambe, Senduro, Gucialit dan Padang) 7 kursi; Dapil 6 (Kedungjajang, Klakah dan Ranuyoso) 7 kursi; serta Dapil 7 (Rowokangkung, Jatiroto dan Randuagung) 7 kursi.

Seperti apapun format dapil di Kabupaten Lumajang, Yusuf mengajak semua pihak bersama-sama mensukseskan pemilu 2024 mendatang.

Sebab, kesuksesan tahapan pemilu tidak hanya tanggung jawab penyelenggara. Melainkan juga para peserta pemilu, pemerintah daerah, dan masyarakat luas pada umumnya.

“Kita bersama-sama harus menjadikan beban pemilu menjadi beban bersama tidak hanya pada penyelenggara pemilu,” pungkasnya. (*)

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Waspadai Politik Identitas dalam Pilkada 2024, Polres Lumajang Siagakan 3.950 Personel Keamanan

19 Agustus 2024 - 18:03 WIB

Dapat Arahan dari Presiden, Begini Respon Pj Bupati Probolinggo

31 Oktober 2023 - 16:34 WIB

Loncat Partai, Dua Legislator Hanura Lumajang Diganti 

30 Oktober 2023 - 19:51 WIB

PAW DPRD Kabupaten Probolinggo, Mahrus Bakal Gantikan Mukhali

18 Oktober 2023 - 17:27 WIB

Pj Bupati Probolinggo: Belum Ada Laporan ASN Bermedsos Politik

11 Oktober 2023 - 17:10 WIB

Heboh! Baliho Ketua Gerindra Lumajang Bersanding dengan Ganjar Pranowo Bertebaran

4 Oktober 2023 - 19:01 WIB

ASN Dilarang Sukai, Komentar, dan Bagikan Akun Medsos Pemenangan Pemilu

3 Oktober 2023 - 17:54 WIB

Lagi, Anggota DPRD Kabupaten Probolinggo Pindah Parpol

3 Oktober 2023 - 17:50 WIB

Reog Ponorogo Sosialisasikan Pemilu 2024 di Lumajang

29 September 2023 - 19:02 WIB

Trending di Politik Dan Pemerintahan