Menu

Mode Gelap
Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin Sebanyak 200 KK dan 1.000 Jiwa di Rowokangkung, Lumajang Dilanda Banjir Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024 Adanya Jalan Tambang di Lumajang Diharapkan Bisa Tingkatkan PAD Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

Sosial · 15 Mar 2023 17:04 WIB

Terungkap, Video Pamer Kekayaan Tenyata Dilakukan Anak Juragan Rokok, ini Alasannya 


					Tangkapan layar video Tik-tok yang menyebut pegawai Bea Cukai Pasuruan pamer mobil mewah. Perbesar

Tangkapan layar video Tik-tok yang menyebut pegawai Bea Cukai Pasuruan pamer mobil mewah.

Pasuruan,- Video pamer kekayaan di media sosial yang disebut-sebut dilakukan oleh pegawai Bea Cukai di Kabupaten Pasuruan, menemui titik terang. Ternyata, video itu diambil di sebuah gudang di Kecamatan Gempol.

Pengusaha rokok asal Kecamatan Gempol, Rokhmawan mengatakan, lokasi perekaman video bukan di wilayah kantor Bea Cukai, melainkan di gudang miliknya. Bahkan pria yang berada di video tersebut merupakan anaknya, bukan pegawai Bea Cukai.

“Itu anak saya, tapi untuk mobilnya, anak saya pinjam dari temannya, sekarang sudah dikembalikan,” kata Rokhmawan, Rabu (15/3/2023).

Dijelaskan Rokhmawan, bahwa anaknya meminjam mobil temannya hanya untuk bergaya. Tidak ada maksud lainnya.

“Namanya anak muda, dia pinjam cuma untuk gaya-gayaan saja habis gitu dikembalikan,” jelas dia.

Rokhmawan menyayangkan ulah oknum tak bertanggung jawab yang kemudian mengunggah video tersebut ke sosial media dengan narasi yang tidak benar. Ia menilai, pengunggah video merupakan orang iri dan tidak menyukainya.

“Itu video lama, tetapi yang membuat konten dengan narasi seperti itu bukan anak saya, mungkin itu orang lain yang dengki dengan kami,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, video dengan narasi pegawai Bea Cukai Pasuruan pamer mobil mewah viral di TikTok. Video tersebut diunggah oleh pemilik akun tiktok @lambelambean.

Dalam video bernarasi “Sinet Terbaru di Bea Cukai Pasuruan” pemilik akun juga menuliskan kalimat di bawah “Haloo KPK, segera OTW ke BC Pasuruan yang banyak oknum pamer hidup hedon tanpa sedikitpun rasa malu”.

Pasca viral, Bea dan Cukai Kabupaten Pasuruan sudah membantah tudingan itu. Meski demikian, video yang diunggah terlanjur tersebar dan membuat publik gaduh. (*)

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 67 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pengurus AMSI Jatim Periode 2024-2028 Dilantik, Wamen Komdigi Beri Pesan Begini

20 November 2024 - 18:30 WIB

Petani Tembakau Lumajang Dibantu Satu Mesin Tiga Roda dan Lima Mesin Rajang

19 November 2024 - 14:31 WIB

Wamen Komdigi Bakal Hadiri Seminar dan Pelantikan AMSI Jatim

18 November 2024 - 17:55 WIB

Mentan Ajak Ribuan Peserta Minum Susu Bersama dan Teken MoU untuk Tingkatkan Produksi Susu Lokal di Pasuruan

14 November 2024 - 18:03 WIB

Permudah Penumpang Mudik Mencoblos, KAI Daop 9 Jember Siapkan Tiket Promo

14 November 2024 - 16:44 WIB

Lumajang Hanya Dapat Tiga Kuota untuk Petugas Kloter Pendamping Ratusan Calon Jemaah Haji

13 November 2024 - 08:36 WIB

Manfaatkan Lahan Kosong, Polres Probolinggo Kota Tanam Jagung

12 November 2024 - 18:46 WIB

Karang Taruna Memiliki Peran Penting Tumbuh Kembangnya Pemerintahan Desa

11 November 2024 - 09:46 WIB

Pemesanan Tiket KA untuk Libur Nataru Dibuka, Daop 9 Siapkan 7.000 Tiket per Hari

8 November 2024 - 15:32 WIB

Trending di Sosial