Menu

Mode Gelap
Belum Sempat Jual, Maling Motor Keburu Ditangkap Kisruh Pemilihan Ketua RW, Warga Luruk Kantor Kelurahan Rumah di Kraksaan Terbakar, Diduga Sengaja Dibakar Suami Pasca Tengkar dengan Istri Cek PMK di Pasar Hewan Wonoasih, Pj. Gubernur Jatim Jamin Pasar Hewan Tetap Dibuka Harga Cabai Rawit Mahal, Petani Justru Mengeluh Gagal Panen karena Cuaca Hujan Edarkan Sabu, Pemuda Asal Panggungrejo Diciduk Polisi

Berita Pantura · 27 Mar 2023 17:02 WIB

Sate Tempe Winongan jadi Primadona Berbuka Puasa, Seperti apa Rasanya?


					PRIMADONA: Lapak takjil milik Bu Ifa dengan menu andalan sate tempe. (insert) Perbesar

PRIMADONA: Lapak takjil milik Bu Ifa dengan menu andalan sate tempe. (insert)

Pasuruan, – Sate tempe buatan Bu Ifa menjadi menu favorit warga Winongan, Kabupaten Pasuruan untuk berbuka puasa. Dengan cita rasa yang khas dan bumbu yang pas, sate tempe Bu Ifa sukses membuat lidah pecinta sate tempe bergoyang.

Bu Ifa, ibu rumah tangga yang tinggal di Dusun Serambi Desa Winongan Kidul, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, memulai usaha sate tempe pada tahun 2014.

Sate Bu Ifa ini hanya ada saat bulan Ramadhan. Bu Ifa menjual Sate tempenya itu di Pasar Takjil yang berada di area Pasar Winongan.

Sate tempe Bu Ifa dibuat dari bahan-bahan pilihan yang diolah dengan baik. Tempe yang digunakan adalah tempe pilihan dari produsen lokal yang sudah terbukti kualitasnya.

Bumbu yang digunakan pun diolah secara tradisional. Tak hanya itu, sate tempe Bu Ifa juga diolah dengan kebersihan dan keamanan yang terjamin.Bu Ifa selalu memperhatikan kualitas bahan baku dan kebersihan tempat produksi untuk memastikan kesehatan konsumen.

Dalam sehari, Bu Ifa mampu memproduksi sekitar puluhan tusuk sate tempe. Harga yang ditawarkan pun terjangkau, yaitu Rp 1.500 per tusuk.

“Harganya murah, cuma Rp 1.500 pertusuk. Saya ini kan gak cuma jual sate tempe, tapi yang selalu ditanya oleh pembeli sate tempe ini, jadi sate tempe ini selalu habis duluan, karena di penjual takjil lain tidak ada sate tempe,” kata Ifa, Senin (27/3/23).

Dengan cita rasa yang lezat dan kualitas yang terjamin, sate tempe Bu Ifa sukses menjadi menu favorit warga dalam berbuka puasa.

Warga tidak hanya datang dari sekitar daerah tempat Bu Ifa berjualan, namun juga dari daerah-daerah lain di wilayah Pasuruan.

“Rasanya enak dan bumbunya pas. Saya jadi ketagihan, tiap hari selalu beli sate tempe Bu Ifa untuk berbuka puasa,” ujar, Sari, salah satu pelanggan sate tempe Bu Ifa.

Bagi Anda yang ingin mencoba sate tempe buatan Bu Ifa, bisa mencarinya di pasar tradisional Winongan.

Selain sate tempe, Bu Ifa juga menyediakan masakan buka puasa lainnya. Seperti sate komo, ayam coco dan sayur sayuran. (*) 

 

Editor: Mohamad S
Publisher : Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 40 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Target PAD Lumajang Melalui Pajak Sebesar Rp170 Miliar

3 Januari 2025 - 11:03 WIB

Pendapatan PBB-P2 Belum Maksimal, BPRD Lumajang Akan Grebeg Desa yang Capaiannya Rendah

2 Januari 2025 - 16:13 WIB

Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Nataru, KAI Daop 9 Jember Operasikan Satu KA Tambahan

25 Desember 2024 - 13:27 WIB

Balos Tampilkan Karakteristik Batik Khas Lumajang

22 Desember 2024 - 15:50 WIB

Diguyur Hujan Deras, Gelora Merdeka Kraksaan Banjir

16 Desember 2024 - 18:19 WIB

Banjir Tahunan Resahkan Warga Pasuruan, Dewan Desak Pemprov Jatim Segera Normalisasi Sungai

16 Desember 2024 - 13:20 WIB

Hendak Nyalip, Pikap Tabrak Truk Gandeng di Jalur Pantura Tongas, Sopir Terjepit

20 September 2024 - 11:19 WIB

Cegah Balap Liar, Jalur Pantura Probolinggo Akan Dipasang Pita Kejut

16 September 2024 - 20:00 WIB

Roda 3 Tabrak Truk di Jalur Pantura Gending, Sopir dan Penumpang Tewas

2 September 2024 - 10:00 WIB

Trending di Berita Pantura