Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Politik · 16 Mei 2023 13:59 WIB

Verifikasi Berkas Bacaleg, KPU Harap Masyarakat Ikut Mengawasi 


					Kantor KPU Kabupaten Lumajang Perbesar

Kantor KPU Kabupaten Lumajang

Lumajang,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menutup pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) pemilu 2024. Hari ini, KPU mulai memverifikasi administrasi dokumen persyaratan bacaleg, tak terkecuali di Kabupaten Lumajang.

Total ada 18 Partai Politik di Kabupaten Lumajang yang telah menyerahkan dokumen bacaleg, sampai batas waktu yang ditentukan, Minggu (14/5/2023) malam.

“Dari 18 partai politik, yang terakhir mendaftarkan bacalegnya pada detik akhir ada dua partai yaitu Partai Gelora dan Garuda,” kata Ketua KPU Lumajang, Yuyun Baharita, Selasa (15/5/2023).

Selanjutnya, jelas Yuyun, pihaknya akan melakukan verifikasi administrasi mengenai persyaratan para bacaleg yang didaftarkan. Ada dua kategori yang digunakan dalam tahapan verifikasi administrasi bacaleg.

“Nah untuk hari ini kegiatan yang dilakukan KPU adalah penelitian atau verifikasi dokumen persyaratan bakal calon. Itu ada dua kategori yang digunakan untuk penilaian atau penelitian yaitu yang pertama kebenaran dokumen persyaratan dan juga keabsahan dokumen persyaratan,” bebernya.

Yuyun menambahkan, pihaknya akan melakukan verifikasi secara cermat untuk memastikan bacaleg yang terdaftar memenuhi persyaratan sesuai ketetapan. Ia juga mengajak masyarakat untuk terus memantau proses tahapan ini.

“Pendaftaran bacaleg parpol di KPU menandakan semakin dekatnya Pemilu 2024. Kami menghimbau masyarakat Lumajang untuk terus aktif mengikuti dan memantau proses tahapan pemilu ini guna menjamin proses demokrasi yang sehat dan transparan,” imbuhnya.

Sekedar diketahui, tahapan verifikasi bacaleg ini akan berlangsung mulai hari ini hingga 23 Juni 2023. (*)

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan

21 November 2024 - 18:50 WIB

Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU

21 November 2024 - 18:30 WIB

Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan

21 November 2024 - 14:36 WIB

Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

21 November 2024 - 14:25 WIB

Program Kartu Pupuk Subsidi Paslon 01 Dapat Disoroti Petani Lumajang

21 November 2024 - 14:04 WIB

Bawaslu Kota Probolinggo Petakan 26 Indikator Potensi TPS Rawan

20 November 2024 - 19:08 WIB

KPU Kabupaten Pasuruan Gelar Simulasi Pemungutan Suara Jelang Pilkada

20 November 2024 - 17:32 WIB

KPU Kota Probolinggo Simulasi Pencoblosan, Libatkan Beragam Pemilih

20 November 2024 - 15:44 WIB

Yudha Calon Wakil Bupati Lumajang Tidak Perlu Beretorika, tapi Kerja Nyata

20 November 2024 - 13:27 WIB

Trending di Politik