Menu

Mode Gelap
Bupati Lumajang Siap Berikan Solusi untuk Guru non-NIP Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air

Sosial · 28 Jun 2023 15:01 WIB

Ganong, Sapi Warga Sukapura Jadi Hewan Kurban Gubernur


					Ganong, Sapi Warga Sukapura Jadi Hewan Kurban Gubernur Perbesar

Probolinggo – Seekor sapi milik warga Desa Ngepung, Kecamatan Sukapura menjadi sapi kurban pilihan Gubernur Jawa Timur. Sebelum akhirnya dipilih Gubernur, sapi yang diberi nama Ganong tersebut menjalani proses seleksi dan pemeriksaan.

Ganong, sapi berjenis limousin, yang dibeli gubernur untuk kurban ini milik Agus Suprianto (40). Ditemui di rumahnya di Dusun Krajan, Agus menceritakan proses sapi seberat 1,1 ton miliknya yang akhirnya dipilih Gubernur Jawa Timur untuk kurban. Sebelumnya sapi tersebut ia beli dari Blitar usia lima bulan.

“Dari usia lima bulan saat pertama sapi dibeli, sapi tersebut kemudian saya rawat dan saya beri makan sesuai jam dan juga pemberian vitamin secara tepat kepada sapi tersebut,” ujarnya.

Selain pemberian makan berupa rumput gajah, Agus juga rutin memberi makanan lain yakni nyombor, berupa ampas tahu yang dicampur air serta tetes.

Meski setiap hari Ganong ditempatkan di kandang, namun, ada jam-jam tertentu Ganong dikeluarkan di halaman rumah, agar dapat berinteraksi dengan masyarakat, serta dapat merasakan hawa sejuk di luar rumah.

“Karena sering saya keluarkan dari kandang, jika bertemu orang, Ganong tidak takut atau bahkan menyerang. Bahkan Ganong nurut kepada anak saya yang paling kecil,” ujarnya.

Agus mengatakan, sebelum Gubernur Jawa Timur membeli sapinya untuk kurban, beberapa kali sapinya didatangi oleh Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur untuk dilakukan pengecekan mulai kesehatan, vaksinasi, berat badan serta fisik.

Hingga akhirnya pada Kamis (22/06/23), Ganong, sapi berusia 2 tahun 8 bulan tersebut akhirnya dibeli oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa melalui stafnya yang datang ke rumah Agus.

“Alhamdulillah, senang akhirnya sapi yang saya rawat dibeli orang nomor satu di Jawa Timur untuk kurban. Rencananya, Rabu sore, Ganong akan dibawa ke Masjid Al-Akbar Surabaya untuk persiapan besok Kamis akan dipotong,” kata Agus.

Dengan dibelinya Ganong oleh Gubernur Jawa Timur, menunjukkan sapi yang dipelihara di lereng Gunung Bromo memiliki kualitas yang baik, mulai dari segi perawatan, hingga kondisi sapi sendiri. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 24 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Secercah Asa Fatayat NU Menapaki 279 Tahun Usia Kabupaten Probolinggo

18 April 2025 - 22:17 WIB

Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran

18 April 2025 - 19:53 WIB

Megawati Hangestri Pulang ke Jember, Disambut Meriah bak Pahlawan

15 April 2025 - 19:14 WIB

Pasca Lebaran, Pemohon Administrasi Kependudukan di Jember Melonjak

13 April 2025 - 20:25 WIB

Jembatan Pajarakan Rusak, Jalur Pantura Probolinggo Macet 3 KM

13 April 2025 - 20:08 WIB

Angka Pengangguran di Jember Diklaim Menurun dalam Setahun Terakhir

13 April 2025 - 12:54 WIB

Program Koperasi Makro Desa Dipenuhi Ketidakpastian, Diskopum Jember Tunggu Arahan

12 April 2025 - 17:57 WIB

Dipimpin Sekda, Pejabat Utama Pemkot Probolinggo Sambangi 2 Mantan Wali Kota, ini Tujuannya

10 April 2025 - 18:23 WIB

Inflasi Jember Meroket, Faktor Tarif Listrik dan Kenaikan Bahan Pokok?

9 April 2025 - 18:07 WIB

Trending di Ekonomi