Menu

Mode Gelap
Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

Sosial · 3 Agu 2023 16:41 WIB

32 Jemaah Haji Probolinggo Pulang Nanti Malam


					Suasana penjemputan kepulangan jemaah haji Kabupaten Probolinggo, Jumat (28/7/2023) lalu. Perbesar

Suasana penjemputan kepulangan jemaah haji Kabupaten Probolinggo, Jumat (28/7/2023) lalu.

Probolinggo – Sebanyak 30 jemaah haji asal Kabupaten Probolinggo dan dua jemaah haji tambahan mutasi dari Kota Probolinggo yang berangkat ke tanah suci Mekkah pada 22 Juni lalu, akan tiba di tanah air pada Kamis (3/8/2023) malam.

“Insya Allah landing di Bandara Djuanda pukul 21.50 WIB. Lanjut ke Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Setelah itu, pada Jumat dini hari sekitar pukul 01.30 WIB, baru bergerak ke Probolinggo,” kata Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Probolinggo, Taufieq, Kamis (3/8/2023).

Taufieq melanjutkan, Jumat sekitar pukul 03.30 WIB, rombongan jemaah haji tersebut diperkirakan sudah tiba di Probolinggo. Setibanya, jemaah haji tersebut akan dipusatkan di Pendopo Bupati Probolinggo.

“Sesuai pemberangkatan, untuk kuota tambahan ini nanti titik kumpulnya di pendopo,” katanya.

Ia juga menjelaskan, rombongan jemaah haji yang tergabung pada kelompok terbang (Kloter) 85 ini, merupakan salah satu kloter rombongan terakhir dari Embarkasi Surabaya.

“Untuk kuota tambahan dari Embarkasi Surabaya ini terbagi menjadi empat kloter, kloter 85-88. Pemulangannya dimulai dari nanti malam sampai besok terakhir pukul 16.00 WIB. Dan yang Kabupaten Probolinggo ada di kloter 85,” ujarnya.

Selain itu, Taufieq juga menjelaskan, untuk kondisi kesehatan jemaah masih terjaga dengan baik. Ia pun berharap, para jemaah dapat menjaga kesehatannya hingga pulang ke rumah masing-masing.

“Alhamdulillah semua sehat, tidak ada yang sakit. Jadi nanti sudah bisa pulang semua,” katanya. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pengurus AMSI Jatim Periode 2024-2028 Dilantik, Wamen Komdigi Beri Pesan Begini

20 November 2024 - 18:30 WIB

Petani Tembakau Lumajang Dibantu Satu Mesin Tiga Roda dan Lima Mesin Rajang

19 November 2024 - 14:31 WIB

Wamen Komdigi Bakal Hadiri Seminar dan Pelantikan AMSI Jatim

18 November 2024 - 17:55 WIB

Mentan Ajak Ribuan Peserta Minum Susu Bersama dan Teken MoU untuk Tingkatkan Produksi Susu Lokal di Pasuruan

14 November 2024 - 18:03 WIB

Permudah Penumpang Mudik Mencoblos, KAI Daop 9 Jember Siapkan Tiket Promo

14 November 2024 - 16:44 WIB

Lumajang Hanya Dapat Tiga Kuota untuk Petugas Kloter Pendamping Ratusan Calon Jemaah Haji

13 November 2024 - 08:36 WIB

Manfaatkan Lahan Kosong, Polres Probolinggo Kota Tanam Jagung

12 November 2024 - 18:46 WIB

Karang Taruna Memiliki Peran Penting Tumbuh Kembangnya Pemerintahan Desa

11 November 2024 - 09:46 WIB

Pemesanan Tiket KA untuk Libur Nataru Dibuka, Daop 9 Siapkan 7.000 Tiket per Hari

8 November 2024 - 15:32 WIB

Trending di Sosial