Menu

Mode Gelap
Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin Sebanyak 200 KK dan 1.000 Jiwa di Rowokangkung, Lumajang Dilanda Banjir Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024 Adanya Jalan Tambang di Lumajang Diharapkan Bisa Tingkatkan PAD Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

Berita Pantura · 3 Agu 2023 00:36 WIB

Astaga! RSUD Bangil Gelar Konser Musik Dekat IGD, Bikin Keluarga Pasien Berang


					TAK ETIS: Suasana konser musik yang digelar RSUD Bangil, Pasuruan. (*) Perbesar

TAK ETIS: Suasana konser musik yang digelar RSUD Bangil, Pasuruan. (*)

Pasuruan,- Konser musik yang digelar RSUD Bangil Kabupaten Pasuruan, Rabu (2/8/2023) malam, bikin keluarga pasien berang. Konser itu digelar dalam rangka peresmian gedung rawat jalan dan peluncuran logo baru.

Penampilan grup band Kotak di halaman depan rumah sakit, berdekatan dengan Gedung Jantung Terpadu dan Instalasi Gawat Darurat (IGD). Hal itu lah yang membuat keluarga pasien tidak nyaman.

Keluarga pasien, Kohar menyebut, suara sound system yang kencang dan hentakan musik dari band rock yang terkenal dengan musik energik dan penuh semangat itu telah mengganggu kenyamanan dan istirahat pasien.

“Keluarga saya kan di rawat di IGD. Suara musiknya sangat mengganggu pasien. Dengar musik yang kencang seperti ini rasanya makin tambah sakit saja pasien,” sungut Kohar, salah satu keluarga pasien.

Kritikan juga datang dari sejumlah tokoh masyarakat, termasuk dari Direktur Pusat Studi dan Advokasi Kebijakan, Lujeng Sudarto.

Ia menyayangkan ada konser musik yang digelar di wilayah rumah sakit. Sebab akan sangat menggangu kenyamanan pasien dan keluarganya.

Menurut Lujeng, kegiatan itu tidak etis dan tidak memiliki sense of cricis. Ia juga menyoroti bahwa rumah sakit seharusnya menjadi tempat orang yang harusnya istirahat untuk penyembuhan, bukan untuk menggelar konser musik.

“Ini sangat tidak etis, masak rumah sakit, tempatnya orang yang harusnya istirahat untuk penyembuhan di adakan konser musik,” kata Lujeng. (*) 

 

 

Editor: Mohammad S

Publisher: Moh. Rochim

Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hendak Nyalip, Pikap Tabrak Truk Gandeng di Jalur Pantura Tongas, Sopir Terjepit

20 September 2024 - 11:19 WIB

Cegah Balap Liar, Jalur Pantura Probolinggo Akan Dipasang Pita Kejut

16 September 2024 - 20:00 WIB

Roda 3 Tabrak Truk di Jalur Pantura Gending, Sopir dan Penumpang Tewas

2 September 2024 - 10:00 WIB

Siasat Pemkab Lumajang Sejahterakan Guru non-NIP, Honor Dicairkan dengan Skema Peningkatan Kompetensi

7 Agustus 2024 - 12:11 WIB

Musim Kemarau, Empat Kecamatan di Kabupaten Probolinggo Terdampak Kekeringan

26 Juli 2024 - 20:53 WIB

Tentara Gadungan Perampok Janda, Dua Kali Gagal Tes Seleksi TNI

26 Juli 2024 - 20:36 WIB

Partai Golkar Keluarkan Surat Tugas ke Gus Haris – Ra Fahmi untuk Pilkada Probolinggo

26 Juli 2024 - 14:53 WIB

Nyaru Anggota TNI, Warga Blimbing Probolinggo Ploroti Janda asal Blitar

26 Juli 2024 - 13:32 WIB

KA Blambangan Express Catat Rekor, Tempuh Rute Terjauh Banyuwangi – Jakarta

25 Juli 2024 - 21:51 WIB

Trending di Berita Pantura