Menu

Mode Gelap
Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin

Nasional · 17 Agu 2023 15:57 WIB

Saat Atraksi Pocil Pukau Peserta Upacara Bendera di Lumajang 


					ATRAKTIF: Puluhan polisi cilik saat atraksi dalam upacara bendera di Alun-alun Lumajang. (foto: Asmadi) Perbesar

ATRAKTIF: Puluhan polisi cilik saat atraksi dalam upacara bendera di Alun-alun Lumajang. (foto: Asmadi)

Lumajang,- Ratusan pasang mata menyaksikan penampilan Polisi cilik (Pocil) Polres Lumajang yang menghibur peserta upacara detik-detik proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-78, Kamis (17/8/23).

Sebanyak 30 siswa-siswi SD dari kelas 4-6 SD ini merupakan yang terbaik se-Kabupaten Lumajang, yang diambil melalui seleksi ketat. Aktraksi apik mereka berhasil memukau para peserta upacara usai pengibaran bendera Merah Putih berlangsung.

Kasatlantas Polres Lumajang sekaligus pelatih polisi cilik, AKP Radiyati Putri Pradini mengatakan, polisi cilik ini sudah beberapa kali tampil dalam berbagai event di Kabupaten Lumajang.

“Kenapa kita selalu tampilkan polisi cilik ini, karena polisi cilik ini milik Lumajang. Nah, waktu HUT Bayangkara di Polda Jatim, seluruh polisi cilik di Jawa Timur mengikuti lomba dan alhamdulillah mereka juara umum,” kata Putri saat ditemui di Alun-alun Lumajang, Kamis.

Menurut Putri, untuk melatih kekompakan dan kebersamaan polisi cilik ini, tentu butuh waktu yang lama. Selain mengasah teknis, juga mental mengingat mereka masih layaknya anak-anak kebanyakan.

“Tidak dalam waktu yang singkat kita bisa membentuk suatu hal yang berprestasi seperti itu. Sebab, usia mereka masih 10 sampai 15 tahun,” ujar dia.

Sementara itu, Bupati Lumajang Thoriqul Haq, sangat mengapresiasi pertunjukan polisi cilik yang dinilainya sangat kompak. Gerakannya sangat rapi dan atraktif sehingga enak ditonton.

“Keren loh itu, anak di usia yang masih Sekolah Dasar (SD), sudah bisa baris berbaris sangat rapi, sangat kompak, dan gerakan patah-patahnya betul-betul terlihat. Apalagi ini sudah pernah juara umum di Polda Jawa Timur,” pungkasnya. (*)

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 48 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Demi Swasembada Gula Nasional Butuh Dukungan Semua Menteri

20 November 2024 - 19:29 WIB

Huntap Lumajang Jadi Percontohan Nasional

24 Oktober 2024 - 16:49 WIB

Sah! Prabowo-Gibran Dilantik jadi Presiden-Wapres RI

20 Oktober 2024 - 13:43 WIB

KIM Desa di Lumajang Masuk 10 Besar Nasional dan 10 Besar Jatim

15 Oktober 2024 - 15:30 WIB

Terkendala Anggaran, Persipro 54 Terancam Gagal Arungi Liga 3 Jatim

10 Oktober 2024 - 11:49 WIB

Hadapi UU PDP, AMSI Gelar Pelatihan Perusahaan Media

15 September 2024 - 18:04 WIB

Manuver Presiden Jokowi Usai Jabatan Berakhir, Gabung Partai Gerindra?

3 September 2024 - 09:22 WIB

Prabowo Subianto: Pemimpin Baru Indonesia yang Didukung Presiden Jokowi dan Isu Keretakan

2 September 2024 - 15:12 WIB

Apa yang Terjadi Jika Kotak Kosong Menang dalam Pilkada 2024? Ini Tahapan yang Harus Dilalui

2 September 2024 - 11:58 WIB

Trending di Nasional