Menu

Mode Gelap
Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

Pemerintahan · 29 Agu 2023 20:03 WIB

Top! Lumajang Borong 3 Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra


					BORONG: Bupati Lumajang, Thoriqul Haq (tengah) usai menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra. (foto: Asmadi) Perbesar

BORONG: Bupati Lumajang, Thoriqul Haq (tengah) usai menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra. (foto: Asmadi)

Lumajang,- Kabupaten Lumajang berhasil memborong 3 penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) RI Tahun 2022.

“Ini adalah penghargaan yang kelima berturut-turut, Kabupaten Lumajang mendapatkan Green Leadership dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI,” ungkap Bupati Lumajang Thoriqul Haq usai menerima penghargaan di Gedung Manggala Wanabakti Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Jakarta, Selasa (29/8/2023).

Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra pertama disematkan kepada Bupati Thoriqul Haq sebagai peringkat 1 untuk Kepala Daerah Kategori Kabupaten Besar. Pemerintah Kabupaten Lumajang juga dianugerahi peringkat 1 Green Leadership Nirwasita Tantra untuk Pemerintah Daerah Kategori Kabupaten Besar.

“Berbagai capaian dalam pemulihan lingkungan di Kabupaten Lumajang dan juga kebijakan yang menguatkan kelestarian lingkungan, diapresiasi sebagai kebijakan yang berpihak dalam menjaga alam dan lingkungan,” terang Bupati Thoriq.

Nirwasita Tantra sendiri adalah penghargaan dari pemerintah diberikan kepada Kepala Daerah atas kepemimpinannya dalam menerapkan kebijakan sesuai program kerja melalui metodologi pembangunan berkelanjutan guna memperbaiki kualitas hidup di daerahnya.

Kebijakan pemerintah daerah dalam menjaga dan melestarikan lingkungan tentunya tidak terlepas dari peran legislatif. Tak heran jika Ketua DPRD Kabupaten Lumajang juga dianugerahi Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra untuk Ketua DPRD Kategori Kabupaten Besar menempati peringkat ketiga.

“Ketua DPRD Kabupaten Lumajang mendapatkan penghargaan terkait kebijakan peraturan yang menjaga lingkungan yang telah diputuskan,” imbuh dia.

Prestasi yang ditorehkan Kabupaten Lumajang, menurut bupati Thoriq, merupakan hasil kerja keras seluruh elemen, kepala daerah dan jajarannya, legislatif dan juga masyarakat pada umumnya.

“Alhamdulillah, ini persembahan kami, saya dan Bunda Indah Masdar dalam hal menjaga kelestarian alam dan lingkungan di Lumajang yang lebih berkelanjutan dan terintegrasi,” pungkasnya. (*)

Editor: Mohamad S
Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

24 November 2024 - 12:19 WIB

Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman

23 November 2024 - 15:44 WIB

Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024

22 November 2024 - 14:36 WIB

Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

21 November 2024 - 18:43 WIB

Tahun 2025, PAD Lumajang Ditargetkan Sebesar Rp422,3 Miliar

18 November 2024 - 15:49 WIB

Lumajang Programkan Makan Gratis Bergizi

18 November 2024 - 09:27 WIB

Perda Madin Ditolak Kemenkum, DPRD Lanjutkan dengan Penyelenggaraan Fasilitas Pesantren

14 November 2024 - 16:58 WIB

Soal Keterbukaan Informasi Publik, Pemkab Lumajang Dituntut Responsif terhadap Aspirasi Masyarakat

14 November 2024 - 16:34 WIB

Tingkat Kerawanan Pilkada Merah, Pemkab Lumajang Raker dan RDP di DPR/MPR RI

14 November 2024 - 08:53 WIB

Trending di Pemerintahan