Menu

Mode Gelap
Bupati Lumajang Siapkan 6 Hektar Lahan untuk Lokasi Sekolah Rakyat Libur Panjang, Berikut Tips Memilih Liburan saat Lebaran Baru Saja Surut, Banjir Kembali Rendam Bandaran, Winongan Selisih Sehari dengan Pemerintah, Jamaah Aboge di Leces Shalat Idul Fitri Hari Ini Warga Winongan Rayakan Lebaran di Tengah Sisa Genangan Banjir Kado Lebaran, 507 Warga Binaan Lapas Kelas II Probolinggo Dapat Remisi

Berita Pantura · 4 Okt 2023 18:20 WIB

Antisipasi Balap Liar dan Laka Lantas, Gerbang Tol Gending Dilengkapi Pita Kejut 


					Satlantas dan PPK 1.1 memasang speed trap di Exit Tol Gending (Foto: Istimewa) Perbesar

Satlantas dan PPK 1.1 memasang speed trap di Exit Tol Gending (Foto: Istimewa)

Probolinggo – Untuk mengantisipasi balap liar dan mengurangi kecelakaan lalu lintas (laka lantas), Satlantas Polres Probolinggo, bersama Pejabat Pembuat Komitmen (PPK1.1) memasang pita kejut (speed trap) di Jalan Raya Pantura Kabupaten Probolinggo. Kasat Lantas Polres Probolinggo, AKP Sapari mengatakan, pemasangan pita kejut itu di dua lajur kendaraan di depan Gerbang (Exit Tol) Gending.

“Jadi speed trap yang sudah kami pasang ini terdapat di tiga titik dengan jarak 25 meter setiap titik speed trap-nya,” ujarnya.

Pemasangan speed trap itu untuk menekan balap liar. Sebab di lokasi tersebut sering dilaksanakan balap liar karena jalan lurus.

Selain itu pemasangan speed trap ini agar pengendara kendaraan mengurangi kecepatan, serta tetap konsentrasi atau tak mengantuk saat berkendara.

“Meski telah dipasang speed trap, petugas tetap berpatroli di lokasi tersebut untuk mengantisipasi balap liar,” ujarnya.

AKP Sapari menambahkan, akan menambah titik speed trap di sejumlah ruas jalan di wilayah hukum Polres Probolinggo, khususnya jalan yang rawan kecelakaan.

“Akan ada penambahan speed trap, namun tentunya kami akan berkoordinasi dengan instansi terkait,” imbuhnya. (*)

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 26 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kedapatan Mencuri di Bus, Pria Asal Jember Diamankan Penumpang Bus di Pasuruan

23 Maret 2025 - 22:10 WIB

Tanaman Ganja Dilarang tapi Tumbuh Subur di Lumajang

23 Maret 2025 - 17:05 WIB

Penemuan Ribuan Koin Kuno di Pasuruan Segera Diteliti

28 Januari 2025 - 16:44 WIB

Target PAD Lumajang Melalui Pajak Sebesar Rp170 Miliar

3 Januari 2025 - 11:03 WIB

Pendapatan PBB-P2 Belum Maksimal, BPRD Lumajang Akan Grebeg Desa yang Capaiannya Rendah

2 Januari 2025 - 16:13 WIB

Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Nataru, KAI Daop 9 Jember Operasikan Satu KA Tambahan

25 Desember 2024 - 13:27 WIB

Balos Tampilkan Karakteristik Batik Khas Lumajang

22 Desember 2024 - 15:50 WIB

Diguyur Hujan Deras, Gelora Merdeka Kraksaan Banjir

16 Desember 2024 - 18:19 WIB

Banjir Tahunan Resahkan Warga Pasuruan, Dewan Desak Pemprov Jatim Segera Normalisasi Sungai

16 Desember 2024 - 13:20 WIB

Trending di Berita Pantura