Probolinggo,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Probolinggo kembali menggelar Pergantian Antar Waktu (PAW) pada Kamis (2/11/2023). Kali ini PAW dilakukan untuk anggota DPRD dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Ketua Fraksi PPP pada DPRD Kabupaten Probolinggo, Muhammad Amin Haddar mengatakan, kali ini yang dilantik untuk mengisi satu kursi kosong dari fraksinya adalah Mahrus.
Mahrus menggantikan posisi Mukhalli yang sudah mengundurkan diri dan berpindah ke Partai Demokrat.
“Tentu harapan kami kepada yang baru dilantik ini agar bisa memperjuangkan hak rakyat, terutama yang ada di dapilnya,” kata Amin, Kamis (2/11/2023).
Sementara itu, Mahrus mengaku, siap menampung segala masukan ataupun aspirasi dari masyarakat. Bahkan, ia sudah mempunyai misi untuk memperjuangkan persoalan pupuk yang ada di dapilnya.
“Di dapil saya itu persoalan pertanian yang utama. Pemerintah hanya menjatah 1,5 kuintal untuk satu hektare. Sedangkan kebutuhan petani jauh di atas itu untuk satu hektare,” ujarnya.
Di sisi lain, Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo Andi Suryanto Wibowo berharap, Mahrus bisa memberi manfaat baik bagi masyarakat Kabupaten Probolinggo.
Salah satunya dengan mendengarkan segala bentuk aspirasi dari masyarakat. Hal itu mengacu pada sumpah dan janji jabatan saat proses pelantikan PAW dilakukan.
“Sesuai sumpah yang telah diucapkan, salah satunya menampung aspirasi. Dan jika aspirasi rakyat yang diperjuangkan, maka harapan untuk sejahtera, itu akan semakin baik,” paparnya.
Diberitakan sebelumnya, Mukhalli pindah ke Partai Demokrat dalam kontestasi Pemilu 2024 mendatang. Ia pindah pada saat tahapan pemilu memasuki masa pengajuan perubahan rancangan Daftar Calon Tetap (DCT).
Posisinya di fraksi PPP DPRD Kabupaten Probolinggo kemudian digantikan oleh Mahrus yang pada Pemilu 2019 lalu memperoleh 268 suara. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Moh. Rochim