Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Politik · 25 Jan 2024 23:23 WIB

Safari Politik di Probolinggo, Atiqoh Sampaikan Program Internet Gratis dari Ganjar-Mahfud


					SAMPAIKAN PROGRAM: Siti Atikoh Suprianti menyampaikan progran Ganjar - Mahfud di depan pendukungnya yang hadir di Kota Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani). Perbesar

SAMPAIKAN PROGRAM: Siti Atikoh Suprianti menyampaikan progran Ganjar - Mahfud di depan pendukungnya yang hadir di Kota Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani).

Probolinggo,- Siti Atiqoh Suprianti, istri calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo pada Kamis sore (25/01/24) melanjutkan safari politiknya ke Probolinggo. Dalam safarinya, Atiqoh menyampaikan program Ganjar – Mahfud salah satunya, internet gratis.

Dalam safari politik di Probolinggo yang digelar di garasi bus, di Jl. Panglima Sudirman tersebut, selain bertemu seluruh kader PDI Perjuangan Kota Probolinggo, serta pendukung paslon nomor tiga, salah satunya Gen Z, Atiqoh bertemu dengan sejumlah kaum disabilitas.

Atiqoh menyampaikan, jika nantinya Ganjar – Mahfud mendapat amanah memimpin Indonesia, maka akan ada kesetaraan kaum disabilitas, khususnya dalam pendidikan.

Dengan progran dari Ganjar – Mahfud yakni satu keluarga satu sarjana, dan jika kaum disabilitas dapat mengakses pendidikan maka pendidikan sarjana ini sangat berguna.

“Dengan dapat mengakses tersebut, maka kaum disabilitas ini dapat kesetaraan pendidikan, sehingga hal ini sesuai dengan program Ganjar – Mahfud,” ujar Atiqoh.

Selain itu, saat ini generasi Gen Z memiliki permasalahan ruang kerja, yang mana tidak semua Gen Z ini mau bekerja di sektor formal, namun di sektor industri kreatif dan ekonomi kreatif salah satunya konten kreator dan influencer.

“Hal ini harus didampingi dan didukung. Salah satu program Ganjar – Mahfud mendukung Gen Z melalui visi misi membuka 17 juta lapangan pekerjaan dengan menciptakan iklim usaha yang dapat diakses oleh teman-teman muda ini,” beber Atiqoh.

Tak hanya itu, Gen Z yang bekerja di sektor ini, akan mendapat pendampingan dan pelatihan, serta internet gratis. Sehingga mereka ini bisa menjadi konten kreator hingga desainer.

“Tak hanya itu, nantinya melalui program Ganjar – Mahfud, kader posyandu juga akan diperhatikan dengan mendapat insentif. Dengan demikian kader Posyandu terus dapat memberikan edukasi dan pendampingan kepada masyarakat untuk selalu hidup sehat,” sampainya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, Haris Nasution mengatakan, kehadiran Atiqoh dapat menggairahkan kaum perempuan di Indonesia khususnya Probolinggo.

Indikatornya, saat acara antusias emak-emak cukup tinggi. “Kita berharap Ganjar – Mahfud menang meskipun nanti kemenangannya tipis,” harapnya. (*)

 

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 17 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan

21 November 2024 - 18:50 WIB

Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU

21 November 2024 - 18:30 WIB

Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan

21 November 2024 - 14:36 WIB

Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

21 November 2024 - 14:25 WIB

Program Kartu Pupuk Subsidi Paslon 01 Dapat Disoroti Petani Lumajang

21 November 2024 - 14:04 WIB

Bawaslu Kota Probolinggo Petakan 26 Indikator Potensi TPS Rawan

20 November 2024 - 19:08 WIB

KPU Kabupaten Pasuruan Gelar Simulasi Pemungutan Suara Jelang Pilkada

20 November 2024 - 17:32 WIB

KPU Kota Probolinggo Simulasi Pencoblosan, Libatkan Beragam Pemilih

20 November 2024 - 15:44 WIB

Yudha Calon Wakil Bupati Lumajang Tidak Perlu Beretorika, tapi Kerja Nyata

20 November 2024 - 13:27 WIB

Trending di Politik