Probolinggo,- Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Imam Sugianto, bersama Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin, pada Senin (29/01/24) meresmikan Mako Polsubsektor Kedopok dan Gedung Pelayanan Terpadu Meteor.
Dengan diresmikannya dua gedung pelayanan publik ini, diharapkan tidak ada gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kota Probolinggo.
Wali Kota Habib Hadi mengatakan, dibangunnya gedung Pelayanan Terpadu ‘Meteor’ berawal adanya aplikasi Mangga Manis, yang dibuat oleh Polres Probolinggo Kota.
Atas hal itulah, bersama Kodim 0820 Probolinggo dan Polres Probolinggo Kota, Pemkot Probolinggo akhirnya membangun gedung ini.
“Gedung Pelayanan Terpadu ini, merupakan kolaborasi antara Pemkot Probolinggo, Polres Probolinggo Kota, dan Kodim 0820 Probolinggo, yang memiliki tujuan untuk menanggulangi masalah kegawatdaruratan,” ujarnya.
Selain itu, Gedung Pelayanan Terpadu Meteor ini untuk mendukung smart city. Sehingga masyarakat dapat mudah mengakses seluruh bentuk pelayanan, salah satunya kegawatdaruratan.
Dengan pelayanan yang mudah diakses, sehingga dapat meningkatkan keamanan di Kota Probolinggo, dampaknya akan mendatangkan investor. Karena salah satu syarat datangnya investor adalah jika keamanan wilayah terjamin.
“Semoga dengan adanya pelayanan terpadu, serta sinergitas antara Pemkot Probolinggo, Polres Probolinggo Kota, dan Kodim 0820 yang terus berjalan membuat keamanan di Kota Probolinggo terus terjaga,” imbuh Wali Kota.
Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto berterima kasih dan mengapresiasi upaya yang dilakukan walikota dalam menjaga kamtibmas di Kota Probolinggo.
Dengan keamanan yang terjaga, sesuai yang disampaikan walikota, investor diharapkan datang dan menanamkan modalnya di Kota Probolinggo.
“Kota Probolinggo memiliki tujuan untuk meningkatkan perekonomian dengan menarik investor datang. Dengan adanya Gedung Pelayanan Terpadu Meteor ini keamanan tetap terjaga, sehingga dengan syarat keamanan ini, maka banyak investor datang dan menanamkan modal di Kota Probolinggo,” beber Kapolda.
Tak hanya meresmikan Gedung Pelayanan Terpadu Meteor, Kapolda Jawa Timur bersama Forkopimda Kota Probolinggo sebelumnya juga resmikan Mako Polsubsektor Kedopok. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Moch. Rochim