Probolinggo,- Surat suara untuk Pemilu 2024 di Kota Probolinggo akhirnya rampung dipenuhi. Untuk selanjutnya surat suara pengganti tersebut akan dilakukan proses akhir packing.
Ketua Bawaslu Kota Probolinggo, Johan Dwi Angga mengaku, bersama KPU Kota Probolinggo berangkan ke Surabaya untuk mengambil pengganti surat suara.
Surat suara yang rusak saat proses sortir lipat di gudang KPU Jalan Anggrek ini mencapai sekitar 300 lembar.
“Dari suarat suara yang rusak dan kurang kirim maka diajukan untuk kemudian dilakukan pemenuhan,” ujar Johan, Kamis (8/2/24).
Adapun jumlah kebutuhan surat suara untuk pemilihan presiden dan wakil presiden sebanyak 183.403 lembar, dengan 182.732 lembar kondisi baik dan 15 lembar rusak.
Sementara jumlah kurang kirim sebanyak 656 lembar dan jumlah pemenuhan kekurangan sebanyak 671.
Surat suara pemilihan DPD sebanyak 182.403 lembar dengan 182.326 lembar kondisi baik dan 77 lembar kondisi rusak. Sementara tidak ada surat suara kurang jumlah kirim, dan untuk pemenuhan kekurangan sebanyak 77 lembar.
Kemudian untuk pemenuhan surat suara DPRD Kota Probolinggo Dapil 1 sebanyak empat lembar. Dapil 2 pemenuhan 52 lembar, Dapil 3 pemenuhan 268 lembar, dan Dapil 4 pemenuhan 151 lembar.
“Pemenuhan surat suara untuk DPR RI sebanyak 632 lembar, sedangkan untuk DPRD Provinsi tidak ada pemenuhan bahkan lebih. Maka dengan ini, seluruh surat suara mulai dari pemilihan presiden dan wakil presiden, DPD, DPR RI, DPR Provinsi, hingga DPRD Kota Probolinggo sudah terpenuhi,” bebernya.
Sementara Ketua KPU Kota Probolinggo, Ahmad Hudri menyebut, seluruh surat suara sudah terpenuhi dan untuk packing logistik sudah selesai.
“Saat ini tinggal memasukkan surat suara pemenuhan yang jumlahnya tidak banyak,” ujar Hudri. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Agung Wahyudi