Menu

Mode Gelap
Lebaran Ceria di Gapuro Cafe, Nikmati Suasana Alam Bersama Keluarga Momentum Lebaran, Perhiasan Emas Imitasi di Kota Probolinggo Diburu Warga Viral Video Wisatawan Turun di Area Terlarang Taman Safari Prigen, Ini Respons Manajemen Viral Petasan di Pasuruan, Polisi Amankan 4 Terduga Pelaku Lama Terbengkalai, Fasilitas Gedung Kampus Unej Jember Hilang Dicuri Cegah Curanmor dan Curwan, Bupati Lumajang Akan Pasang PJU di Wilayah Utara

Religi & Pesantren · 25 Feb 2024 21:12 WIB

Harlah ke-101, NU Kraksaan Ajak Nahdliyyin Konsisten Perjuangkan Nilai-nilai Kebangsaan


					RESEPSI: Warga Nahdliyyin mengikuti acara Harlah NU di Kantor PCNU Kraksaan, Minggu (25/2/24) pagi. Insert: Ketua PCNU Kota Kraksaan H. Ahmad Muzammil. (foto: Ali Ya'lu). Perbesar

RESEPSI: Warga Nahdliyyin mengikuti acara Harlah NU di Kantor PCNU Kraksaan, Minggu (25/2/24) pagi. Insert: Ketua PCNU Kota Kraksaan H. Ahmad Muzammil. (foto: Ali Ya'lu).

Probolinggo,- Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, menggelar peringatan Hari Lahir (Harlah) NU ke-101 pada Minggu (25/2/2024) di halaman kantor PCNU setempat, Jl. KH. Abdurrahman Wahid, Kelurahan Sidomukti, Kecamatan Kraksaan.

Harlah yang mengusung tema ‘Penguatan Organisasi NU Menyongsong Abad Kedua Nahdlatul Ulama’ ini berlangsung meriah dan dibanjiri ratusan Nahdliyyin (kader NU, red).

Ketua PCNU Kota Kraksaan H. Ahmad Muzammil mengatakan, momentum itu menjadi wadah untuk mempererat silaturrahim antar pengurus. Baik di tingkat cabang sampai ke pengurus ranting (tingkat desa).

“Mari kita songsong abad kedua NU ini dengan meningkatkan ukhuwah nahdliyah sesama jajaran pengurus di semua tingkatan. Mulai dari ranting, MWCNU, PCNU serta lembaga dan banomnya,” ajak Muzammil.

Muzammil berharap, segenap warga nahdliyyin bisa terus istiqomah dalam memperjuangkan nilai-nilai berbangsa dan beragama di tengah-tengah masyarakat.

Tujuannya, agar kearifan lokal yang dimiliki oleh warga Indonesia, khususnya nahdliyyin, tidak luntur karena termakan zaman.

“Mari harlah ini kita jadikan wahana muhasabah di jajaran pengurus untuk melangkah, bergerak secara beristiqomah dalam perjuangan NU,” ujarnya.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto yang turut hadir dalam acara tersebut mengaku sangat berterima kasih atas eksistensi NU selama ini.

Sebab menurutnya, NU memiliki peran penting dalam menjaga keharmonisan kehidupan bermasyarakat, tak terkecuali di Kabupaten Probolinggo

“Kita tahu pemungutan suara Pemilu baru saja selesai, alhamdulillah bisa berjalan aman dan damai meskipun ada perbedaan pandangan politik. Saya yakin ada peran NU di sini, yang turut menjaga keharmonisan,” puji Ugas. (*)

 

 

Editor: Ikhsan Mahnudi

Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

TP PKK Lumajang Tebar Ilmu Perkuat Iman dengan Kajian Tafsir dan Tahsin Al-Qur’an

27 Maret 2025 - 15:41 WIB

NU Lumajang Beberkan Lima Keistimewaan yang Perlu Diketahui Saat Bulan Ramadhan

6 Maret 2025 - 11:54 WIB

Tentukan Awal Ramadhan, NU Kota Probolinggo Tunggu Sidang Isbat

26 Februari 2025 - 09:28 WIB

Perluas Dakwah, NU Krejengan Probolinggo Gelar Pelatihan Digital

10 Februari 2025 - 15:43 WIB

Mengenal Sofia, Aktivis asal Leces yang Kini Menakhodai Fatayat NU Kabupaten Probolinggo

27 Januari 2025 - 13:04 WIB

Kreatif! Ponpes Azidan Barokatu Zainil Hasan Gelar Lomba Kreasi Tumpeng Sambut Hari Ibu

16 Desember 2024 - 19:43 WIB

Era Baru NU Kota Probolinggo Dimulai, Tiga Pilar jadi Spirit Gerakan

27 Oktober 2024 - 19:22 WIB

MUI Kab. Probolinggo Sebut Agen Zionisme Berkeliaran, Warga Diminta Waspada

29 Juli 2024 - 19:33 WIB

Ratusan Jamaah Haji Kota Probolinggo Tiba, Pj. Walikota Beri Pesan Begini

4 Juli 2024 - 13:06 WIB

Trending di Religi & Pesantren