Menu

Mode Gelap
Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

Politik · 27 Mei 2024 18:38 WIB

Datangi Kantor Nasdem, Zainal Arifin Ambil Formulir Penjaringan Bakal Calon Bupati Probolinggo


					AMBIL FORMULIR: Zainal Arifin mengambil formulir penjaringan bursa Balon Bupati Probolinggo di kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Probolinggo. Ia diterima oleh Tenaga Ahli DPD Partai Nasdem Kabupaten Probolinggo, Azwar Anas. (foto: Ali Ya'lu). Perbesar

AMBIL FORMULIR: Zainal Arifin mengambil formulir penjaringan bursa Balon Bupati Probolinggo di kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Probolinggo. Ia diterima oleh Tenaga Ahli DPD Partai Nasdem Kabupaten Probolinggo, Azwar Anas. (foto: Ali Ya'lu).

Probolinggo,- Sekretaris DPC PKB Kabupaten Probolinggo, Zainal Arifin, terus menjajaki peluang untuk maju sebagai Bakal Calon (Balon) Bupati Probolinggo, pada pilkada serentak November 2024.

Senin (27/5/24) sore, ia mendatangi kantor Partai DPD Nasdem Kabupaten Probolinggo, di Jl. Panglima Sudirman Kota Kraksaan.

Di kantor partai politik (parpol) bernuansa mayoritas biru itu, Zainal Arifin mengambil formulir penjaringan bursa Balon Bupati Probolinggo. Ia diterima oleh Azwar Putra, selaku Tenaga Ahli DPD Partai Nasdem Kabupaten Probolinggo.

“Sebelumnya ke PDI-P, sekarang ke Nasdem, untuk mengambil formulir penjaringan pendaftaran Bupati,” kata pria yang akrab disapa Mas Arif tersebut.

Ia menyebut, langkah ini diambilnya sebagai bentuk komunikasi politik yang sedang dijajakinya. Hal ini dilakukan guna mendapatkan dukungan dalam kontestasi Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) November mendatang.

“Kemarin juga sudah bertemu dengan Habib Mahdi (Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo, red),” ucapnya.

Ia menyebut, langkahnya mencari dukungan dalam kontestasi Pemilukda mendatang, salah satunya bertujuan untuk menjaga iklim demokrasi di Kabupaten Probolinggo.

Sehingga dalam kontestasi 5 tahunan itu, tidak ada calon tunggal. “Karena kalau sampai calon tunggal, artinya demokrasi di Kabupaten Probolinggo tidak jalan,” ucap dia.

Arif menyebut, ia akan terus menjalin komunikasi dengan sejumlah parpol lain guna maju sebagai balon bupati. Sebelumnya, Arif juga sudah melakukan langkah serupa di kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo.

Selanjutnya, formulir penjaringan dari Partai Nasdem ini akan dikembalikan dalam beberapa hari ke depan. “Insya-Allah tanggal 2 Juni, kami kembalikan,” Arif menambahkan.

Sementara itu, upaya untuk menghungi Ahmad Rifa’i selaku Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Probolinggo, hingga berita ini ditulis, sekitar pukul16.00 WIB, masih belum membuhkan hasil. (*)

 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moh. Rochim

Artikel ini telah dibaca 56 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi

24 November 2024 - 20:36 WIB

Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan

24 November 2024 - 18:37 WIB

Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon

24 November 2024 - 15:44 WIB

Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon

24 November 2024 - 14:40 WIB

KPU Pasuruan Tetapkan DPTb, Bangil Catat Pemilih Masuk Tertinggi, Grati Dominasi Pemilih Keluar

23 November 2024 - 21:47 WIB

Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya

23 November 2024 - 19:59 WIB

KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara

23 November 2024 - 13:50 WIB

PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang

23 November 2024 - 12:07 WIB

Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan

23 November 2024 - 08:36 WIB

Trending di Politik