Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Peristiwa · 8 Jun 2024 13:28 WIB

Dua Titik Jalur Piket Nol Lumajang Diterjang Longsor, Satu Truk Pasir Tertimbun


					LONGSOR: Petugas BPBD Kabupaten Lumajang melakukan assessment di lokasi longsor jalur Piket Nol. (foto: Asmadi). Perbesar

LONGSOR: Petugas BPBD Kabupaten Lumajang melakukan assessment di lokasi longsor jalur Piket Nol. (foto: Asmadi).

Lumajang,- Musibah tanah longsor kembali terjadi di jalur Piket Nol Lumajang. Kali ini, bencana longsor menerjang kawasan Piket Nol Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jumat (7/6/24) petang.

Musibah ini menyebabkan satu truk pasir dan satu sepeda motor tertimbun material lumpur. Tidak hanya itu, timbunan material yang jatuh ke jalan membuat arus lalu lantas sempat lumpuh.

“Pengendara sepeda motor yang belum diketahui identitasnya ini berhasil menyelamatkan diri sebelum material tanah mengenai dirinya,” kata Kabid Kedaruratan dan Rehabilitasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang, Yudhi Cahyono, Sabtu (8/6/24).

“Jadi pengendaranya selelamat dan motornya pun sudah dievakuasi. Tadi pagi juga ada truk guling di titik longsoran, sudah di evakuasi juga,” imbuhnya.

Longsor yang terjadi di kawasan Piket Nol, sebut Yudi, disebabkan hujan deras yang mengguyur wilayah setempat sejak Kamis (6/6/2024) malam hingga Jumat (7/6/2024) pagi.

“Penyebabnya karena hujan, sejak malam sampai pagi hujan masih berlangsung,” Yudi menegaskan.

Yudhi menambahkan, longsor yang melanda jalur Piket Nol terjadi di dua titik berbeda. Akibatnya, hingga Jumat pukul 20.00 WIB, proses pembersihan jalur masih berlangsung.

“Ada dua titik yang tertimbun longsor. Intinya material longsor cukup banyak dan saat ini masih upaya pembersihan,” papar dia.

Yudhi mengimbau, pengguna jalan yang hendak melintasi jalur Piket Nol beralih menggunakan akses alternatif lain. Seperti jalur alternatif Curah Kobokan maupun jalur utara via Probolinggo.

“Sebab di jalur selatan masih berpotensi terjadi tanah longsor. Kami menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada jika melewati jalur selatan,” pungkasnya. (*)

 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 51 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Tiga Kendaraan Kecelakaan di Pandaan, Dua Orang Luka

18 November 2024 - 16:07 WIB

Tiga Rumah di Bantaran Ludes Terbakar, Dua Warga Luka Bakar

17 November 2024 - 08:02 WIB

Gudang Mebel Antik di Desa Pesisir Terbakar, Kerugian Rp 600 Juta

15 November 2024 - 07:01 WIB

Mayat Bayi Perempuan Hebohkan Warga Guyangan Krucil

8 November 2024 - 16:27 WIB

Mobil Tertabrak Kereta di Pasuruan, Lima Orang Luka-luka

7 November 2024 - 15:16 WIB

Laka Maut di Winongan, Pengendara Motor Tewas, Satu Luka Parah

6 November 2024 - 12:30 WIB

Innalillahi! Janda Penunggu Warkop Akhiri Hidup dengan Cara Tragis

3 November 2024 - 18:02 WIB

Kecelakaan Truk Pengangkut Kerbau di Tol Gempol-Pasuruan, Beberapa Ekor Terpental

2 November 2024 - 16:11 WIB

Angin Kencang Terjang Dua Kecamatan di Lumajang

1 November 2024 - 18:42 WIB

Trending di Peristiwa