Menu

Mode Gelap
Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

Lingkungan · 16 Jun 2024 16:25 WIB

Berburu Momen Langka, Ratusan Fotografer Adu Lihai di Taman Safari Prigen


					ABADIKAN MOMEN: Seorang fotografer sedang mengabadikan momen saat satwa Taman Safari Indonesia Prigen beraktivitas. (foto: Moh. Rois). Perbesar

ABADIKAN MOMEN: Seorang fotografer sedang mengabadikan momen saat satwa Taman Safari Indonesia Prigen beraktivitas. (foto: Moh. Rois).

Pasuruan,- Antusiasme pecinta fotografi satwa mewarnai gelaran Lomba Foto Satwa International Animal Photo and Video Competition (IAPVC) 2024 dengan tema ‘Soul of the Wild’ di Taman Safari Indonesia (TSI) Prigen, Pasuruan, Minggu (16/6/24).

Ratusan peserta dari berbagai daerah menunjukkan kemampuan mereka dalam mengabadikan momen-momen terbaik satwa di taman margasatwa tersebut.

Fotografer asal Surabaya, Maya mengaku baru pertama kali ia mengikuti lomba ini. Meski begitu, ia tidak ciut nyali untuk menghasilkan foto satwa terbaik.

Maya menyebut, sejatinya ia sering memotret satwa. Namun untuk lomba ini ia perlu menyesuaikan dengan kriteria dari panitia dan selera juri.

“Yakin menang itu pasti ya, terutama untuk kategori roadshow. Karena roadshow kemungkinan menang lebih besar,” ujar Maya.

Direktur Pemasaran Taman Safari Indonesia, Hans Manansang menjelaskan, IAPVC 2024 terbagi menjadi beberapa kategori.

Salah satu kategori baru adalah Photo Enthusiast yang ditujukan bagi peserta berusia 10-18 tahun.

“Kategori ini bertujuan untuk mendorong partisipasi generasi muda dalam upaya konservasi, menanamkan kecintaan dan kepedulian terhadap satwa sejak dini,” ungkap Hans.

Selain kategori Photo Enthusiast, terdapat pula kategori General untuk menampilkan berbagai jenis satwa liar dari seluruh dunia.

Lalu kategori Endemic Animal diperuntukkan untuk memamerkan keanekaragaman hayati satwa endemik Indonesia.

“Tahun ini memang agak spesial di Taman Safari Indonesia Prigen, karena memperkenalkan banteng Jawa, yang sekarang masuk dalam kelangkaan,” ucap Hans.

Kategori lainnya adalah Roadshow dan Social Media yang terbuka untuk semua kalangan, bukan hanya fotografer profesional. Semua orang dapat berpartisipasi dan berbagi karya mereka di platform media sosial.

“Kami sangat bangga bisa melanjutkan tradisi ini selama 33 tahun dan melihat antusiasme yang terus meningkat dari tahun ke tahun,” paparnya.

“Melalui roadshow ini, kami berharap dapat menyebarkan kesadaran tentang pentingnya melestarikan satwa liar dan menginspirasi lebih banyak orang untuk terlibat dalam usaha konservasi, terutama untuk generasi muda,” Hans menambahkan.

Roadshow IAPVC 2024 mengunjungi 3 kota, yaitu Taman Safari Prigen pada tanggal 15 – 16 Juni 2024, Solo Safari di tanggal 20 – 21 Juli, dan Taman Safari Bogor pada tanggal 27 – 28 Juli 2024.

Setiap kota akan menjadi panggung bagi pameran karya terbaik, workshop, serta sesi berbagi pengalaman dengan para fotografer dan videografer profesional. (*)

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Moch. Rochim


 

Artikel ini telah dibaca 70 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Adanya Jalan Tambang di Lumajang Diharapkan Bisa Tingkatkan PAD

22 November 2024 - 14:22 WIB

Musim Hujan, Pemkot Probolinggo Antisipasi Bencana Hidrometeorologi

21 November 2024 - 14:13 WIB

Melanggar Aturan, DLH Kabupaten Pasuruan Tutup Saluran Limbah Dua Perusahaan

20 November 2024 - 19:17 WIB

BPBD Lumajang Imbau Masyarakat Waspadai Aktivitas Gunung Semeru

20 November 2024 - 15:54 WIB

Gunung Semeru Luncurkan Abu Vulkanik Setinggi 900 Meter di Atas Puncak

20 November 2024 - 13:34 WIB

Antisipasi Gangguan, KAI Normalisasi Drainase hingga Siapkan Alat Berat

19 November 2024 - 14:41 WIB

Belum Lengkapi Izin, Komisi 3 DPRD Kota Probolinggo Rekomendasikan Supermarket Baru Ditutup

18 November 2024 - 18:14 WIB

BMKG Imbau Masyarakat Lumajang Tingkatkan Kewaspadaan

18 November 2024 - 09:43 WIB

Musim Hujan, Sembilan Kecamatan di Kabupaten Pasuruan Masuk Zona Rawan Banjir

16 November 2024 - 20:13 WIB

Trending di Lingkungan