Menu

Mode Gelap
Wisata Kuliner Lebaran, Menyantap Bakso Kabut di Jember Gunung Bromo Disesaki Wisatawan, Polres Probolinggo Jamin Keamanan Hadapi Puncak Arus Balik, ini Antisipasi KAI Daop 9 Jember Genjot PAD, Pemkab Probolinggo Ambil Alih Pengelolaan PKL Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Penumpang Terminal Bayuangga Tembus 70.467 Orang, Turun 10 Persen dari Tahun Lalu Kapolres Pasuruan Kota Terbitkan Edaran Jelang Praonan, Ini Aturannya

Pemerintahan · 2 Jul 2024 12:07 WIB

Jamin Layanan Kesehatan Prima, Pemkab Lumajang Bangun IGD dan Cath Lab Jantung di RSUD dr. Haryoto


					UPGRADE LAYANAN: Peletakan batu pertama pembangunan IGD RSUD dr Haryoto oleh Pj. Bupati Lumajang. (foto: Asmadi). Perbesar

UPGRADE LAYANAN: Peletakan batu pertama pembangunan IGD RSUD dr Haryoto oleh Pj. Bupati Lumajang. (foto: Asmadi).

Lumajang,- Untuk menunjang pelayanan kesehatan di RSUD dr. Haryoto, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang bangun ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) baru. Pembangunan ruangan ini ditargetkan rampung dalam waktu 200 hari.

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Lumajang, Agus Siswanto mengatakan proyek pembangunan IGD telah dimulai sejak Jumat (28/6/24) lalu.

“Proyek ini akan selesai dalam waktu 200 hari. Dengan adanya tambahan ruang perawatan yang lengkap dan modern di RSUD dr. Haryoto Lumajang, masyarakat tidak perlu jauh-jauh berobat di luar kota, sebab disini sudah disediakan,” kata Agus, Senin (1/7/24).

Langkah ini dilakukan karena Pemkab Lumajang menekankan pentingnya standar pelayanan prima untuk Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) sesuai tuntunan masyarakat.

“Kami dituntut agar memiliki standar pelayanan prima kepada masyarakat,” Agus menegaskan.

Pj Bupati Lumajang Indah Wahyuni menilai, pengembangan rumah sakit dan peningkatan pelayanan oleh tenaga kesehatan sangat diperlukan.

Sebab menurutnya, pelayanan kesehatan prima adalah tolak ukur sebuah kabupaten atau kota yang berkualitas.

“Jumat kemarin, kita meletakkan batu pertama untuk memulai pembangunan IGD RSUD dr. Haryoto Lumajang. Diharapkan dengan upgrade tersebut dapat memberi pelayanan yang baik bagi pasien,” kata Pj Bupati Lumajang yang akrab disapa Yuyun itu.

Yuyun menyampaikan, proyek tersebut termasuk penambahan ruang Cath Lab untuk pemasangan ring jantung, serta ruang CVCU untuk perawatan intensif pasien penyakit jantung dan ruang Operasi Kecil Bedah Jantung.

Yuyun menyebut, proyek ini merupakan kemajuan signifikan bagi masyarakat Lumajang. Dengan adanya fasilitas baru ini, diharapkan warga tidak perlu lagi pergi ke luar kota untuk mendapatkan perawatan jantung yang memadai.

“Tentu dengan tambahan fasilitas di RSUD ini, masyarakat Lumajang tidak perlu jauh-jauh pergi ke kota lain untuk menjalani perawatan, karena kita sudah membangun dan akan memberikan pelayanan dengan baik,” pungkasnya. (*)

 

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Moch. Rohim


 

Artikel ini telah dibaca 50 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Menjelang Lebaran, Pemkab Jember Jamin Stok Daging Sapi Aman

23 Maret 2025 - 20:21 WIB

Dua OPD di Jember Bakal Digabung demi Efisiensi, Tuai Penolakan

22 Maret 2025 - 03:30 WIB

Ketua DPRD Dukung Program Janji Politik Bupati Lumajang

18 Maret 2025 - 17:09 WIB

DPRD Kabupaten Pasuruan Rampungkan Pembahasan Raperda CSR, Siap Disahkan

18 Maret 2025 - 16:48 WIB

Via CSR, Bupati Lumajang Pastikan Anak Disabilitas Dapat Akses Pendidikan dan Fasilitas Pendukung Layak

16 Maret 2025 - 12:01 WIB

Kapolres Probolinggo Kota Dimutasi, jadi Wadir Resnarkoba Polda Jatim

14 Maret 2025 - 15:04 WIB

Komisi A DPRD Apresiasi Capaian Kinerja Diskominfo Lumajang

12 Maret 2025 - 11:48 WIB

Hujan Lebat, Bupati Probolinggo Gus Haris Sidak Kios untuk Atasi Persoalan Pupuk

10 Maret 2025 - 18:37 WIB

DPRD Lumajang Gelar Rapat Paripurna Sertijab Bupati dan Wakil Bupati

7 Maret 2025 - 16:38 WIB

Trending di Pemerintahan