Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Hukum & Kriminal · 18 Jul 2024 15:30 WIB

Gantikan AKBP Wadi Sa’bani, AKBP Oki Janji Bikin Kota Probolinggo Lebih Aman


					BARU: Upacara pedang pora menyambut Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Oki Ahadian Purwono, yang menggantikan AKBP Wadi Sa'bani. (foto: Istimewa). Perbesar

BARU: Upacara pedang pora menyambut Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Oki Ahadian Purwono, yang menggantikan AKBP Wadi Sa'bani. (foto: Istimewa).

Probolinggo,- Pucuk pimpinan Polres Probolinggo Kota yang sebelumnya dijabat AKBP Wadi Sa’bani resmi berganti. Dengan bergantinya kapolres baru, diharapkan kondusivitas wilayah tetap terjaga, khususnya saat Pilkada 2024.

Dalam serah terima jabatan yang dilaksanakan di Polda Jatim, AKBP Wadi mendapat jabatan baru sebagai Wadir Binmas Polda Metro Jaya.

Kapolres Probolinggo Kota yang baru dijabat AKBP Oki Ahadian Purwono, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 1 Ditreskrimsus Polda Jatim.

AKBP Wadi mengatakan, pekerjaan rumah (PR) atau tugas kapolres yang baru, Polri dipengaruhi dinamika masyarakat dan akan terus ada.

Sehingga PR ke depan akan terus ada, dan yang terdekat yakni Pilkada 2024. Polres Probolinggo Kota perlu melakukan pengelolaan situasi kamtibmas.

“Dengan pengelolaan situasi kamtibmas, pelaksanaan pilkada dapat berjalan aman dan kondusif sesuai yang diharapkan,” ujarnya usai melaksanakan apel di lapangan Polres Probolinggo Kota.

Kemudian, hal-hal yang sudah ada terkait peningkatan pelayanan, perlindungan kepada masyarakat untuk terus dilaksanakan dan ditingkatkan oleh kapolres yang baru beserta jajarannya.

Salah satunya yakni, sistem keamanan terpadu Kota Probolinggo, di mana sistemnya sudah berjalan dan berkembang serta gedung sudah tersedia.

Namun butuh perlengkapan yang memadai. Hal inilah yang kiranya perlu didorong untuk ditambah dan dilengkapi.

“Terlepas dari hal tersebut, saya berterima kasih kepada masyarakat Kota Probolinggo yang telah men-support saya selama dua tahun sembilan bulan ini bisa berjalan dengan aman dan kondusif,” paparnya.

Sementara itu, Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Oki mengatakan, apa yang dilakukan AKBP Wadi selama menjabat sangat baik.

Ia berjanji akan melanjutkan program-program sembari berinovasi agar suasana kamtibmas bisa lebih kondusif.

“Untuk mewujudkan hal tersebut, saya mohon kerjasamanya kepada masyarakat Kota Probolinggo agar lebih maju, dan aman,” pungkas AKBP Oki. (*)

 

 


Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Moch. Rochim


 

Artikel ini telah dibaca 88 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi

21 November 2024 - 18:22 WIB

Istri Laporkan Suami WNA atas Dugaan KDRT, Kuasa Hukum Desak Polisi Segera Tahan Pelaku

20 November 2024 - 18:16 WIB

Dibacok dan Dilempar Bondet, Dua Warga Pasrepan Luka Parah, Pelaku Masih Diburu

20 November 2024 - 16:08 WIB

Edarkan Pil Koplo ke Pengamen, Dua Pengedar Asal Mayangan Diciduk Polisi

15 November 2024 - 16:43 WIB

Dua Pelaku Judi Online Ditangkap, Terancam 10 Tahun Penjara dan Denda Rp 10 Miliar

14 November 2024 - 17:05 WIB

Muda-Mudi Pembuangan Bayi di Guyangan Ditetapkan Tersangka, Terancam Tujuh Tahun Penjara

14 November 2024 - 16:51 WIB

Enam Spesialis Curwan di Tujuh Tempat di Lumajang Dibekuk, Lima Kabur

14 November 2024 - 05:20 WIB

Begini Pengakuan Penjual Kopi yang Jadi Korban Begal di Temenggungan

13 November 2024 - 16:48 WIB

Dua Pelaku Penusukan di Samping Kantor Polres Lumajang Diamankan

13 November 2024 - 15:02 WIB

Trending di Hukum & Kriminal