Menu

Mode Gelap
Tingkatan IPM dan Kesejahteraan, Guru Madrasah se-Kabupaten Probolinggo Sepakat Menangkan Gus Haris – Ra Fahmi Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Rusdi-Shobih Kunjungi Bawaslu Gudang Kayu Gaharu di Mayangan Terbakar, Segini Kerugiannya Berkat Tanggal Lahir, Belasan Bayi Dapat Kado dari Pemkot Probolinggo Gudang Plastik di Purwosari Pasuruan Terbakar, Warga Panik Sempat Digondol Maling, Sapi Warga Desa Curahtulis Probolinggo Ditemukan di Persawahan

Pemerintahan · 20 Jul 2024 18:07 WIB

PABPDSI Lumajang Dilantik, Sekda Agus Beri Pesan Begini


					DILANTIK: Prosesi pelantikan Pengurus Daerah Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Lumajang, Sabtu (20/7/24) pagi. (foto: Asmadi). Perbesar

DILANTIK: Prosesi pelantikan Pengurus Daerah Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Lumajang, Sabtu (20/7/24) pagi. (foto: Asmadi).

Lumajang,- Pengurus Daerah Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Lumajang periode 2024 – 2029 dilantik, Sabtu (20/7/24) pagi. Tidak hanya tingkat kabupaten, Pengurus Kecamatan PABPDSI juga dilantik.

Forkopimda Kabupaten Lumajang, Kepala OPD hingga Pengurus Provinsi PABPD Jawa Timur, hadir dalam pelantikan. Tak terkecuali para Camat, Danramil, Kapolsek dan Kepala Desa.

Dalam sambutannya, Ketua Pengurus Daerah PABPDSI Kabupaten Lumajang Hisbullah Huda mengatakan, BPD merupakan bagian dari sistem pemerintahan desa.

Menurutnya, partisipasi masyarakat dalam membangun desa masih minim sehingga peran BPD sebagai wakil masyarakat perlu ditingkatkan.

“Peran dan tupoksi BPD ini perlu ditingkatkan baik dilakukan, dengan belajar otodidak maupun melalui program pemerintah daerah,” ujar Huda.

Ketua PABPDSI Jawa Timur, Oetomo Sapto Amin menyampaikan, BPD memiliki sumber daya manusia yang mumpuni sehingga diharapkan bisa membawa pembangunan pemerintah desa yang lebih baik.

Oetomo meminta peningkatan kapasitas dan kenaikan tunjangan bagi BPD kepada leading sektor melalui pemerintah kabupaten Lumajang.

“Pengurus BPD banyak yang dari tokoh masyarakat sehingga harapannya bisa membawa pemerintah desa lebih baik,” ujar Oetomo.

Sementara itu, Sekda Agus Triyono memberikan selamat atas pelantikan PABPD Kabupaten Lumajang. Pelantikan ini dinilainya menjadi momentum untuk membangun Kabupaten Lumajang lebih baik lagi.

“Pelantikan pengurus PABPD Lumajang ini menjadi memontum membangun desa berwasan sosial, ekonomi dan lingkungan,” pungkas Agus. (*)

 

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Moch. Rochim


 

Artikel ini telah dibaca 129 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Berkat Tanggal Lahir, Belasan Bayi Dapat Kado dari Pemkot Probolinggo

7 September 2024 - 16:35 WIB

Pemkot Probolinggo Tambah Sejumlah Fasilitas di Pasar Hewan Wonoasih, Telan Anggaran Rp500 Juta

6 September 2024 - 19:04 WIB

Pj Bupati Lumajang Punya 10 Poin yang Jadi Fokus Kerja

6 September 2024 - 13:20 WIB

Kendalikan Sampah, Pemkot Probolinggo Bentuk Satgas Khusus

5 September 2024 - 18:15 WIB

Tari Kolosal Pelajar Meriahkan Upacara Peringatan Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665

4 September 2024 - 20:06 WIB

Pemkab Lumajang Gelar Gerakan Pangan Murah

4 September 2024 - 16:51 WIB

Pemkab Lumajang Rekrut 107 CPNS, Dua Persen untuk Disabilitas

4 September 2024 - 15:54 WIB

Tujuh Mantan Anggota DPRD Belum Kembalikan Laptop Dinas

2 September 2024 - 15:35 WIB

AKP Siswandi Jabat Kasat Lantas Polres Probolinggo Kota

31 Agustus 2024 - 16:30 WIB

Trending di Pemerintahan