Probolinggo,– Duet pasangan bakal calon kepala daerah (Bacakada) Kabupaten Probolinggo, Gus dr. Mohammad Haris Damanhuri Romly (Gus Haris) – Lora Fahmi Abdul Haq Zaini (Ra Fahmi) mendatangi RSUD Waluyo Jati Kraksaan pada Kamis (22/8/2024).
Keduanya datang untuk melakukan tes kesehatan jasmani dan rohani yang menjadi persyaratan untuk mendaftar ke KPU.
“Alhamdulillah lancar, sudah selesia tes kesehatannya,” kata Gus Haris sesaat setelah melakukan tes.
Ia menyebut, dengan selesainya tes kesehatan ini, praktis persyaratan yang harus dilengkapi guna mendaftar sudah hampir terpenuhi semua.
Menurutnya, kini hanya terkait rekom dari parpol pengusung yang sedang dinantinya guna memenuhi semua persyarakat.
Rekom dimaksud adalah rekomendasi dari parpol yang form rekomendasinya disediakan oleh KPU, sedangkan untuj rekom yang berasat dari pimpinan pusat partai masing-masing, sudah lengkap diperolehnya.
“Tinggal rekom ya, selain dari itu sudah selesai semua persyaratannya,” ujarnya.
Gus Haris menyebut, pihaknya sudah menentukan waktu untuk mendaftar ke KPU Kabupaten Probolinggo sebagai cabup dan Ra Fahmi sebagai cawabup.
Pertengahan pekan depan, dipilih pasangan yang dikenal agamis ini. “Insya Allah, Rabu tanggal 28 Agustus pekan depan,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur RSUD Waluyo Jati, dr. Yessi Rahmawati mengatakan, duet pasangan bacakada ini telah menyelesaikan proses tes kesehatan jasmani dan rohani. Hasilnya, sudah ia serahkan kepada keduanya.
“Betul keduanya sudah menyelesaikan tes medis. Kalau untuk hasil, itu memang rahasia medis jadi kami menyerahkan kepada beliau berdua,” ucap dr. Yessi. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Keyra