Menu

Mode Gelap
Meski Wisata Ranu Regulo Dibuka, Jalur Pendakian Gunung Semeru Tetap Ditutup Kapolres Sebut Arus Balik di Probolinggo Ramai Lancar, Angka Kecelakaan Minim Mitigasi Bencana, BPBD Jember Siapkan Tiga Destana Baru Sosok Kakek Calang, Pembabat Desa Kamalkuning Probolinggo (1) Janda Muda di Probolinggo Ditemukan Bersimbah Darah Ditengah Jalan, Diduga Korban Pembunuhan Wisata Jeep di Gunung Semeru Lumajang, Menyusuri Rute Bekas Erupsi 2021 Silam

Politik · 22 Agu 2024 22:17 WIB

Partai Gelora Berikan Rekomendasi untuk Rusdi-Shobih, Partai Demokrat Menyusul


					DAPAT DUKUNGAN: Rusdi Sutejo bersama Wakil Ketua DPP Partai Gelora, Fahri Hamzah, usai menerima surat rekomendasi. (foto: Moh. Rois). Perbesar

DAPAT DUKUNGAN: Rusdi Sutejo bersama Wakil Ketua DPP Partai Gelora, Fahri Hamzah, usai menerima surat rekomendasi. (foto: Moh. Rois).

Pasuruan,- Pasangan Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Pasuruan, Rusdi Sutedjo dan Shobih Asrori, mendapatkan tambahan amunisi.

Partai Gelora merapat dan memberikan surat rekomendasi untuk Rusdi-Shobih, dalam Pilkada Kabupaten Pasuruan, 27 November mendatang.

Rekomendasi tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Gelora, Anis Matta, bersama dengan jajaran teras partai, termasuk Fahri Hamzah di Jakarta, Kamis (22/8/2024).

“Alhamdulillah, hari ini kami pasangan Rusdi-Shobih mendapatkan rekomendasi dan B1 KWK dari DPP Partai Gelora yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum Bapak Anis Matta dan jajaran teras Partai Gelora termasuk Pak Fahri Hamzah,” tutur Rusdi.

Lebih lanjut, Rusdi menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Partai Gelora atas dukungan yang diberikan kepada mereka dalam ajang Pilkada Kabupaten Pasuruan mendatang.

“Kami berterima kasih kepada Partai Gelora atas kepercayaannya mengusung kami pada Pilkada Kabupaten Pasuruan ke depan,” tambahnya.

Sebelumnya, Selasa (20/8/24) pasangan ini juga telah menerima rekomendasi dan dokumen B.1-KWK dari Partai Keadilan Sosial (PKS).

Rencananya besok, Jum’at (23/8/24), ganti Partai Demokrat yang akan memberikan surat rekomendasi kepada pasangan Rusdi-Shobih.

Menurut Rusdi, semakin banyaknya partai yang bergabung dalam koalisi untuk mendukung pasangan Rusdi-Shobih, membuatnya semakin optimis memenangkan Pilkada Pasuruan.

“Alhamdulillah, semakin banyak partai yang berkoalisi dengan kami. Ini membuat kami optimis untuk mengikuti Pilkada di Kabupaten Pasuruan,” tutup Rusdi.

Sebagai informasi, Rusdi Sutedjo merupakan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasuruan. Ia menggandeng politisi senior PKB, Shobih Asrori, sebagai Bacawabup.

Shobih adalah tokoh nahdiyin dan yang telah sukses duduk di kursi legislatif beberapa kali. Pada Pemilu Legislatif 14 Februari lalu Gus Shobih kembali terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Pasuruan.

Akibat manuvernya menjadi Bacawabup Rusdi, Gus Shobih dipecat dari keanggotaan PKB karena dinilai tidak patuh dengan kebijakan partai.

Adapun PKB mengusung KH. Mujib Imron sebagai Bacabup, yang berpasangan dengan Wardah Nafisah sebagai Bacawabup. (*)

 

 


Editor: Mohamad S
Publisher: Nuri Maulida


 

Artikel ini telah dibaca 244 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

KPU Probolinggo Belum Kembalikan Silpa Hibah Pilkada Serentak 2024, Nilainya Miliaran

24 Februari 2025 - 20:10 WIB

KPU Tetapkan Amin-Ina sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Probolinggo Terpilih

6 Februari 2025 - 20:56 WIB

Anggaran Pilkada Tersisa Rp 10 Miliar, KPU Kabupaten Probolinggo Janji Kembalikan

27 Januari 2025 - 16:40 WIB

Anggaran Pilkada Tersisa Rp 10 Miliar, DPRD Desak KPU Kab. Probolinggo Segera Kembalikan

27 Januari 2025 - 10:32 WIB

Rakor di Banyuwangi Diwarnai Musik DJ, KPU Kab. Probolinggo Beri Penjelasan Begini

21 Januari 2025 - 18:31 WIB

Cap Jempol Darah Tandai Dukungan PDI Perjuangan Kota Probolinggo untuk Megawati

19 Januari 2025 - 18:33 WIB

Paslon Thoriqul Haq – Lucita Izza Rafika Tak Hadiri Rapat Pleno Terbuka Penetapan Bupati Lumajang

10 Januari 2025 - 06:27 WIB

Resmi! KPU Tetapkan Gus Haris – Ra Fahmi Pasangan Bupati – Wakil Bupati Probolinggo Terpilih

9 Januari 2025 - 21:31 WIB

Sah, KPU Pasuruan Resmi Tetapkan Rusdi-Shobih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

9 Januari 2025 - 18:35 WIB

Trending di Politik